Masalah Gigi Berlubang pada Anak Sering Disangka Sariawan Biasa! Ketahui Seperti Apa Pengobatannya oleh Dokter Gigi

By Kintan Nabila, Rabu, 10 Agustus 2022 | 08:15 WIB
Gigi berlubang pada anak sering disangka sariawan biasa (Adel/ Nakita.id)

Nakita.id - Masalah gigi berlubang pada anak tidak boleh dianggap sepele.

Orang tua harus memberikan pemahaman mengenai kesehatan gigi dan mulut pada anak.

Salah satunya dengan rajin sikat gigi untuk mencegah gigi berlubang.

Seperti yang kita tahu, sikat gigi merupakan salah satu rutinitas dalam merawat gigi anak.

drg. Danar Pradipta Rani, Sp. KGA. Dokter Gigi Spesialis Kedokteran Gigi Anak dari Brawijaya Hospital Antasari, menyebutkan apa saja gejala gigi berlubang pada anak.

"Sakit sudah pasti, biasanya sampai nyut-nyutan dan bengkak," katanya dalam wawancara eksklusif bersama Nakita.id, Rabu (3/8/2022).

Namun, sayang banyak orang tua yang tidak menyadari terjadinya bengkak pada gusi anak.

"Dikiranya hanya sariawan, padahal itu bengkak berisi nanah," kata dr. Danar.

"Biasanya kita menganggap semua yang terjadi di gusi adalah sariawan, padahal penyebabnya dari gigi berlubang," lanjutnya.

Baca Juga: Cara Menerapkan Kebiasaan Sikat Gigi pada Anak Sejak Usia Dini! Orang Tua Bisa Sambil Mengedukasi Anak tentang Kesehatan Gigi

Oleh karenanya, dr. Danar menyarankan supaya anak dibawa ke dokter gigi saat terjadi bengkak di gusinya.

Lebih lanjut ia juga menjelaskan bagaimana perawatan gigi berlubang pada anak.