'Siapa Juga yang Mau Seperti Ini?' Nathalie Holscher Buka Suara Usai Dituding Nikahi Sule untuk Dongkrak Popularitasnya

By Amallia Putri, Rabu, 10 Agustus 2022 | 08:30 WIB
Nathalie Holscher kerap dibully warganet dan dianggap menikahi Sule agar semakin tenar (Instagram @nathalie_holscher)

Nakita.id - Selama ini dituding nikahi Sule hanya untuk dongkrak ketenarannya, akhirnya Nathalie Holscher buka suara.

Seperti yang kita ketahui, ya, Moms, Nathalie Holscher dan Sule baru-baru ini menjalani proses perceraian.

Belum diketahui apa alasannya, Nathalie Holscher dan Sule memilih untuk menyimpannya.

Dengan adanya permasalahan rumah tangganya, Nathalie Holscher rupanya semakin jadi bulan-bulanan warganet.

Banyak yang mengatakan bahwa ia menikah hanya untuk menambah popularitasnya.

Tak hanya itu, banyak juga dari pihak warganet yang menganggapnya tak bersyukur karena menceraikan Sule.

Kesal dianggap seperti itu, akhirnya ibu satu anak ini buka suara.

"Kadang kalau denger netizen suka sedih 'Kalau enggak karena Kang Sule lo enggak jadi apa-apa'," kata Nathalie, dari kanal YouTube Melaney Ricardo.

Tak menyangka bahwa akan berakhir dengan perceraian, ia pun menyanggah anggapan tersebut.

Baca Juga: Ngeri! Kini Diliputi Isu Perselingkuhan, Mendiang Mbak You Ternyata Sempat Peringatkan Nathalie Holscher Terkait Kehadiran Orang Ketiga di Rumah Tangganya, Kembali Jadi Kenyataan

"Ya, siapa juga yang mau seperti ini?" kata Nathalie Holscher melanjutkan percakapannya.

Menurutnya, jika memang warganet merasa bahwa selama ini Nathalie menikahi Sule agar makin tenar, ia tak akan melahirkan Adzam.

Adzam merupakan bukti dan buah cinta dari Nathalie dan Sule.

"Kalau aku dibilang pansos (panjat sosial) sama Kang Sule, kenapa ada Adzam?" katanya.

Dari situlah baginya warganet seringkali jahat padanya.

Namun, mengomentari rumah tangga dan keputusannya membuat Nathalie merasa hanya untuk menutupi kejahatan warganet tersebut.

"Kalau mau jahat, ya jahat sekalian aja," katanya.

Hari ini, Rabu (10/08/2022), sidang putusan cerai antara Nathalie Holscher dan Sule akan digelar kembali.

Bahkan hingga saat ini keduanya belum membeberkan masalah apa yang menimpa mereka sampai harus memutuskan cerai.

Baca Juga: Belum Juga Selesai! Minta Maaf pada Riesca Rose, Sule Malah Dihujat karena Dianggap Tak Bersyukur dan Tak Bisa Menempatkan Diri

Sebelumnya, banyak warganet yang menuding putri Sule yang menjadi momok permasalahan rumah tangga mereka.

Sebab selama ini diketahui hubungan Nathalie dengan Putri Delina, anak Sule, kurang baik.

Tapi, hal tersebut disanggah oleh Nathalie dan mengatakan hubungannya dengan PutDel baik-baik saja.

Beberapa hari yang lalu juga ada dugaan Sule berselingkuh bersama wanita lain.

Warganet menuding orang itu adalah penyanyi Riesca Rose yang sempat beberapa kali bekerja dalam satu project bersama Sule.

Hal ini diperkuat dengan adanya bukti rekaman yang diunggah Nathalie Holscher dan Riesca Rose sempat memblokirnya.

Salah satu pengasuh atau babysitter juga dihadirkan sebagai saksi di sidang perceraian sebelumnya.

Ia mengatakan kedua majikannya tersebut kerapkali cekcok dan beberapa kali berselisih.

Walaupun begitu, dari mulut Nathalie Holscher dan Sule, belum ada jawaban soal penyebab perceraian mereka.

Baca Juga: 'Yaudah, Lah. Nggak Apa-apa' Riesca Rose Mengaku Sadar Pembicaraannya Direkam, Ini Dia Klarifikasinya Setelah Dianggap Jadi Penyebab Retaknya Rumah Tangga Nathalie Holscher dan Sule