Nakita.id – Memasuki bab 2 mata pelajaran IPA Kurikulum Merdeka Kelas X, materi yang dibahas adalah mengenai virus dan peranannya.
Salah satu soal virus dan peranannya yang diberikan dalam Kurikulum Merdeka adalah mencocokan virus dan penyakitnya secara tepat.
Soal virus dan peranannya ini terdapat pada halaman 35 dan 36 buku IPA Kurikulum Merdeka Kelas X SMA.
Sekilas mengenai virus, virus adalah material genetik yang dapat menimbulkan penyakit pada manusia dan makhluk hidup lainnya.
Virus tidak kasat mata, tetapi sangat berbahaya. Virus juga memiliki ukuran yang sangat kecil.
Diameter virus berkisar antara 20 nanometer (nm) hingga 400 nanometer (nm).
Maka dari itu, virus hanya dapat dilihat dengan mikroskop elektron.
Partikel lengkap virus, yang disebut dengan virion, terdiri atas asam nukleat yang dibungkus oleh protein pelindung yang disebut dengan kapsid.
Sementara itu, asam nukleat memiliki peranan penting dalam proses perbanyakan diri virus pada inang.
Tanpa asam nukleat, virus tidak akan bisa memerintahkan sel inang untuk membuat bagian-bagian partikel virus.
Berdasarkan jenis asam nukleat yang menyusunnya, virus dikelompokkan menjadi virus DNA dan virus RNA.