Ramuan Hubungan Suami Istri Bermodalkan Jus Murah Meriah dan Enak, Dijamin Urusan Ranjang Bisa Puaskan Moms dan Dads

By Cynthia Paramitha Trisnanda, Rabu, 17 Agustus 2022 | 23:00 WIB
Ramuan hubungan suami istri dari minuman jus, salah satunya apel (Shinta Dwi Ayu/ Nakita.id)

2. Shake pisang

Minuman kedua yang ampuh untuk meningkatkan gairah seksual adalah shake pisang.

Shake yang terbuang dari buah pisang ini ternyata mengandung kandungan yang bisa meningkatkan gairah atau libido.

Di dalam buah pisang, terdapat enzim yang disebut bromelain serta vitamin dan mineral.

Kandungan tersebut memberikan banyak stamina dan energi serta membantu dalam memproduksi hormon seks.

3. Jus delima

Minuman selanjutnya adalah delima.

Delima yang dibuat jus ternyata selain nikmat juga bermanfaat untuk kualitas hubungan intim.

Buah delima kaya akan antioksidan yang meningkatkan sirkulasi darah dan juga mengobati disfungsi ereksi.

Segelas jus buah delima pasti akan meningkatkan stamina seksual secara alami.

4. Jus lidah buaya

Lidah buaya mengandung senyawa yang dapat membantu meningkatkan produksi testosteron.

Hormon tersebut berpengaruh penting dalam meningkatkan dorongan libidinal.

Sehingga dengan mengonsumsi jus lidah buaya secara rutin, maka seorang pria mampu meningkatkan energi seksualnya.

Baca Juga: Ramuan Hubungan Suami Istri Tak Perlu Beli Obat Kuat Mahal, Modalnya Cuma 500 Rupiah