Sosok Hermanto Dardak, Ayah Emil Dardak yang Meninggal Dunia Usai Alami Kecelakaan Maut di Tol Pemalang-Batang

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 20 Agustus 2022 | 13:59 WIB
Ayah Emil Dardak, Achmad Hermanto Dardak meninggal dunia (dok. instagram/arumibachsin_94/emildardak)

Nakita.id - Kabar duka datang dari keluarga Emil Dardak, sang ayah Hermanto Dardak meninggal dunia.

Hermanto Dardak meninggal dunia dalam sebuah kecelakaan mobil di tol Pemalang-Batang, Jawa Tengah.

Mobil yang ditumpangi oleh Hermanto Dardak tersebut mengalami kecelakaan pada Sabtu (20/8/2022) dini hari.

Hermanto merupakan ayah dari Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Elistianto Dardak.

Ia juga merupakan mertua dari artis Arumi Bachsin.

Hermato rencananya akan dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata pada Minggu (21/8/2022) besok.

Emil Dardak yang ditemui awak media di rumah duka, Kelurahan Pondok Kelapa, Duren Sawit, Jakarta Timur memberikan keterangan.

"Kami sendiri masih memastikan kapan persisnya dan untuk saat ini fokus saya pribadi segera menemui Ibunda untuk bisa mendukung agar beliau bisa tabah menghadapi," kata Emil seperti dilansir dari Kompas.

Dalam kesempatan itu, Emil Dardak mengucapkan terima kasih atas ucapan bela sungkawa, termasuk dari Presiden Joko Widodo.

Achmad Hermato Dardak sendiri pernah menjabat sebagai seorang Wakil Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat periode 2010-2014.

Ia menerima tanda kehormatan Bintang Mahaputera Utama dari Presiden SBY ketika menjabat posisi tersebut.

Baca Juga: Emil Dardak Tuliskan Kalimat Perpisahan Untuk Ayahnya yang Meninggal Dunia karena Kecelakaan, Rencana Dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Utama Kalibata karena Jasanya Ini

"Kami berterima kasih kepada Bapak Mensesneg dan juga Pak Presiden atas diizinkannya almarhum selaku penerima Bintang Mahaputera Utama 2014 untuk dimakamkan di Taman Makam Pahlawan Kalibata, besok pagi," terang Emil.

Atas berita duka ini, sosok Hermanto Dardak pun ramai menjadi buah bibir.

Keterangan datang dari Sandiaga Uno selaku Menparekraf yang menyebut ayah Emil Dardak itu sosok baik dan berjasa.

Melalui akun Twitter miliknya, Sandiaga Uno mengucapkan turut berdua atas meninggalnya Hermanto Dardak.

Sosok Hermanto Dardak

Ia berujar kalau Hermanto merupakan sosok yang baik.

“Saya mengenal almarhum sebagai orang baik, yang pernah mementori saya saat awal merintis usaha dahulu,” buka Sandiaga Uno.

“Ia merupakan sosok yang inspiratif dan pekerja keras, yang juga pernah menjabat sebagai Wakil Menteri PUPR periode 2010-2013,” sambungnya.

Sebagai informasi, Hermato meninggal dunia usia mengalami kecelakaan di KM 341+400.

Mobil Toyota Innova yang dikendarai oleh Hermanto menabrak bagian truk Hino dengan nopol K 1909 BH.

Kecelakaan ini diduga karena sopir mengantuk.

Turut berduka cita untuk Emil Dardak dan keluarga yang ditinggalkan.

Baca Juga: Jawa Timur Berduka! Innalillahi Ayah Wagub Emil Dardak, Hermanto Dardak Meninggal Dunia Akibat Kecelakaan di Tol Pemalang-Batang, Arumi Bachsin Tulis Pesan Ini untuk Mertua Tercinta: 'Ayahanda Kami...'