Obat Bayi Sakit Perut Ala Rumahan, Mudah Diterapkan Tanpa Perlu Keluar Uang

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 21 Agustus 2022 | 11:15 WIB
Obat bayi sakit perut secara alami, salah satunya dengan dikompres (Nakita.id/Ruby)

Nakita.idObat bayi sakit perut ternyata bisa diatasi secara alami, berikut ini penjelasannya.

Penting untuk Moms mengetahui apa saja obat bayi sakit perut.

Dengan mengetahui obat bayi sakit perut, Moms bisa segera bertindak mengobati Si Kecil jika mendadak perutnya sakit.

Berbicara tentang obat sakit perut, Moms mungkin langsung terpikir untuk memberikannya obat apotek.

Padahal, sakit perut pada bayi bisa ditangani secara alami lo, Moms.

Jadi, Moms tidak perlu buru-buru membelikan Si Kecil obat apotek.

Apalagi, sampai panik dan membawanya ke rumah sakit.

Menariknya lagi, obat sakit perut untuk bayi ini bisa Moms temukan di rumah.

Dengan begitu, Moms bisa menghemat uang untuk membeli obat.

Wah, apa saja ya obatnya?

Berikut ini penjelasannya.

Baca Juga: Cara Efektif Pemberian Obat Bayi Sakit Campak, Jangan Panik Moms

Obat bayi sakit perut

Melansir dari Parenting Firstcry, berikut ini beberapa obat bayi sakit perut alami.

Coba kompres hangat

Kompres hangat adalah obat alami untuk sakit perut.

Ambil kain bersih dan rendam dalam air hangat dan tekan dengan lembut ke perut bayi secara perlahan.

Menerapkan kompres hangat akan meredakan sakit perut dan membuat anak merasa lebih baik.

Beri makan yoghurt

Jika bayi sakit perut karena diare, itu berarti bakteri baik sedang hilang di tinjanya.

Solusi untuk mengatasinya adalah memberi Si Kecil yoghurt.

Seperti diketahui, yoghurt kaya akan lactobacillus, yang merupakan bakteri penting untuk usus.

Ini dapat mengembalikan flora bakteri yang hilang selama diare dan dengan demikian menstabilkan usus.

Namun, Moms harus memberi makan yoghurt dengan susu murni tanpa rasa dan pemanis.

Pijat menggunakan minyak mustard

Obat bayi sakit perut lainnya adalah dengan dipijat.

Baringkan bayi di punggungnya dan pijat perutnya dengan lembut menggunakan minyak mustard hangat.

Baca Juga: Obat Kerak Kepala Bayi atau Borokan Pada Bayi Baru Lahir, Penyebab dan Cara Menangani

Oleskan di sekitar pusar bayi berlawanan arah jarum jam.

Ini akan membantu merangsang sistem pencernaan dan memindahkan gas yang terperangkap di perut bayi.

Bersendawa

Saat bayi sakit perut, coba sendawakan bayi setelah setiap kali menyusu dengan menepuk punggungnya dengan lembut.

Sementara itu, biarkan kepalanya bersandar pada bahu Moms.

Coba bersepeda

Baringkan bayi di punggungnya dan gerakkan kakinya dengan gerakan sepeda, bolak-balik.

Cara ini akan membantu melepaskan gas dan mengurangi rasa sakit.

Refleksi kaki

Beberapa teknik dapat diterapkan pada beberapa saraf di kaki, yang akan menciptakan rasa relaksasi di bagian tubuh lainnya.

Daerah perut sesuai dengan lengkungan tengah kaki kiri.

Jadi, ambil kaki kiri bayi di telapak tangan kanan Moms dan sambil menopang bola kakinya.

Berikan tekanan yang stabil dengan ibu jari Moms. Ini akan membantu bayi rileks dan meredakan sakit perutnya.

Itulah dia Moms beberapa obat bayi sakit perut yang alami. Selamat mencoba!

Baca Juga: Jangan Panik Saat Gusi Bayi Bengkak Moms, Berikut Obat Alami Gusi Bengkak pada Bayi