Bukan dengan Marah-marah, Begini Cara Berperan Sama Mengajarkan Anak Kedisplinan yang Bisa Dilakukan oleh Ayah

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 21 Agustus 2022 | 15:13 WIB
#BerperanSama mengajarkan anak kedisiplinan penting dilakukan seorang ayah (Nakita.id/Nita)

Melansir dari Healthy Children, berikut ini beberapa cara #BerperanSama mengajarkan kedisiplinan pada anak.

Tunjukkan dan beritahu

Ajari anak tentang hal yang benar dan salah dengan kata-kata dan tindakan yang tenang.

Contohkan perilaku yang ingin Dads lihat pada anak-anak.

Tetapkan batas

Miliki aturan yang jelas dan konsisten yang dapat diikuti anak-anak.

Pastikan untuk menjelaskan aturan-aturan ini dengan kata-kata yang sesuai dengan usia yang dapat anak pahami.

Berikan konsekuensi

Dengan tenang dan tegas, jelaskan konsekuensinya jika anak tidak berperilaku disiplin.

Misalnya, katakan padanya bahwa jika ia tidak mengambil mainannya, Dads akan menyimpannya selama sisa hari itu.

Jangan menyerah dengan mengembalikannya setelah beberapa menit.

Baca Juga: Berperan Sama untuk Tingkatkan Kepercayaan Diri Anak, Dads Wajib Ketahui Soal Bedanya Reward dan Iming-iming Agar Tak Salah Kaprah dalam Mendidik Anak