Pemilik Kulit Kering Wajib Merapat! Lakukan Rutinitas Perawatan Ini Supaya Kulit Bercahaya dan Tidak Kusam

By Kirana Riyantika, Minggu, 21 Agustus 2022 | 17:48 WIB
Perawatan untuk kulit kering yang perlu Moms lakukan supaya tidak kusam (Nakita/Naura)

Rutinitas malam hari

Langkah 1: Hapus kotoran dan riasan

Sangat penting untuk menghapus kotoran dan riasan. Supaya efektif gunakan pembersih berbasis minyak.

Gunakan sabun pencuci wakah berbahan dasar air yang lembut untuk menghilangkan semua jejak kotoran.

Langkah 2: Eksfoliasi kulit

Lakukan eksfoliasi kulit dua kali dalam seminggu. Pengelupasan sangat membantu menyingkirkan sel-sel kulit mati sehingga membuat kulit halus dan lembut.

Langkah 3: Hidrasi kulit menggunakan facial mist

Sebaiknya hindari penggunaan losion astringen. Direkomendasikan menggunakan facial mist di wajah.

Langkah 4: Oleskan serum dan krim

Pilih serum dengan asam hialuronat dan vitamin E. Kandungan ini bisa menyegarkan kulit dan membuatnya tetap lembut.

Selanjutnya oleskan krim malam atau masker tidur sesuai kebutuhan, misalnya anti penuaan, anti pigmentasi, dan sebagainya.

Baca Juga: Cara Mengatasi Kulit Kering dan Kusam Tanpa Body Care, Cukup Pakai Kulit Buah Naga dengan Cara Seperti Ini