Tak Selalu Keguguran, Ini Penyebab Pendarahan Saat Hamil Trimester Pertama

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 22 Agustus 2022 | 14:47 WIB
Berikut penyebab pendarahan saat hamil salah satunya adalah hubungan intim. (Nakita.id)

Jangan sampai gaya berhubungan intim yang Moms dan Dads lakukan terlalu menekan perut atau bagian serviks.

Karena hal tersebut bisa membuat iritasi dan menyebabkan pendarahan. Kondisi ini terjadi karena hormon kehamilan dapat membuat leher rahim Moms, bersama dengan banyak hal lainnya lebih sensitif dari biasanya.

Darah yang akan keluar biasanya berwarna merah terang dan akan muncul setelah berhubungan intim.Jika mengalaminya, jangan khawatir. Pendarahan biasanya terjadi sekali dan kemudian hilang dengan sendirinya.

Tapi jika dalam beberapa hari darah tak kunjung hilang dan jumlahnya banyak maka segeralah periksakan ke dokter Moms.

Karena dikhawatirkan terjadi suatu bahaya pada janin Moms di dalam perut.

Sehingga penyebab pendarahan saat hamil trimester pertama tidak selalu keguguran ya Moms.

Tapi juga karena beberapa faktor lainnya, sehingga Moms pun tak perlu langsung panik.

Dengan mengetahui penyebab pendarahan saat hamil trimester pertama tentu saja bisa membuat Moms lebih berhati-hati.

Supaya kehamilan yang dijalani benar-benar terjaga dan terbebas dari masalah yang serius.

Baca Juga: Tanda Keguguran di Usia Kehamilan 4 Minggu yang Harus Moms Ketahui Sejak Munculnya Dua Garis Biru Beserta Cara Mencegah Keguguran Saat Hamil Muda