Serba-serbi MengASIhi, Dokter Bilang Hal-hal Ini Kerap Menjadi Penyebab ASI Sulit Keluar

By Ruby Rachmadina, Rabu, 24 Agustus 2022 | 12:46 WIB
Penyebab ASI sulit keluar. (Nakita.id)

ASI yang serat bukan berarti ASInya sedikit ya Moms.

Namun produksi ASI berjalan lancar namun cara pengeluarannya terhambat.

Kondisi lainnya yang menyebabkan ASI sulit keluar, yakni:

- Moms kelelahan

- Moms yang menjalani LDM (Long Distance Marriage)

Kondisi LDM bisa memengaruhi psikis ibu.

Sehingga memengaruhi kualitas dari ASI yang dikeluarkan.

Apabila tidak ada ASI yang keluar, dr. Muthia menyarankan untuk Moms melakukan pijat oksitosin.

Pijat oksitosin merupakan salah satu teknik pijat yang banyak dilakukan pascapersalinan.

Pijat oksitosin dilakukan untuk merangsang refleks oksitosin yang membuat ASI lancar.

"Disarankan ibu tenang, rileks atau melakukan pijat punggung yang dikenal pijat oksitosin," pungkas dr. Muthia.

Baca Juga: Serba-serbi MengASIhi, Ini Posisi Menyusui dan Pelekatan yang Paling Benar Menurut Dokter, Bisa Dilakukan agar Ibu Nyaman dan Puting Tidak Lecet