Harga BBM Dikabarkan Akan Naik, Begini Cara Irit Bensin Kendaraan Bermotor Supaya Tak Boros dan Irit Uang

By Shinta Dwi Ayu, Senin, 29 Agustus 2022 | 08:47 WIB
Harga BBM naik, Moms bisa menghematnya dengan (Nakita.id/Naura)

Jadi meski naik, harga pertalite sendiri masih di bawah Rp10.000, Moms.

Tapi, belum diketahui pasti kapan pemerintah akan benar-benar menaikkan harga BBM.

Maka dari itu, kali ini Nakita akan memberikan tips bagaimana cara menghemat BBM.

Dengan mengetahui cara menghemat BBM ini, dijamin Moms bisa lebih irit uang.

Melansir dari Kompas, berikut ini cara menghemat BBM:

1. Angin Ban

Jika ingin BBM terus irit, maka perhatikan angin ban.

Jangan sampai ban kendaraan bermotor Moms dan Dads kempes.

Karena jika ban kurang angin, maka secara otomatis ban yang bersentuhan dengan aspal semakin besar.

Efeknya, ban yang bergulir pun akan menjadi lebih berat.

Kondisi tersebutlah yang membuat kendaraan bermotor boros.

Baca Juga: Cara Menghemat Pemakaian BBM Untuk Kendaraan Bermotor Supaya Awet Sampai Berhari-hari