Wajib Ingat 3 Manfaat Makan Jagung Selama Kehamilan Ini, Salah Satunya Bisa Bikin Bayi Cerdas Sejak Dalam Kandungan

By Shinta Dwi Ayu, Selasa, 30 Agustus 2022 | 11:20 WIB
Manfaat makan jagung selama kehamilan salah satunya bisa bikin bayi pintar. (Nakita.id/David Togatorop)

Nakita.id - Berikut manfaat makan jagung selama kehamilan Moms.

Mungkin sebagian besar orang belum tahu manfaat makan jagung selama kehamilan.

Padahal ada banyak manfaat makan jagung selama kehamilan untuk sang buah hati dan juga Moms.

Jagung merupakan salah satu tanaman yang banyak ditemukan di Indonesia.

Sama seperti beras, jagung juga merupakan sumber karbohidrat yang tinggi.

Jagung bisa dimanfaatkan sebagai pengganti nasi Moms.

Selain itu, banyak orang yang memanfaatkan jagung sebagai pelengkap makanan.

Misalnya, jagung sebagai pelengkap sayur sup, asem, tumis kangkung, dan sebagainya.

Selain bisa jadi pelengkap suatu hidangan, jagung juga bisa dimakan dengan cara direbus saja.

Jagung rebus kerap kali dipilih sebagai camilan masyarakat Indonesia.

Rasa jagung sendiri biasanya cenderung manis dan enak Moms.

Baca Juga: Resep MPASI 1 Tahun Sup Jagung Tuna dan Puding Jagung Keju, Lezat dan Penuh Gizi

Tak heran, jika jagung banyak disukai orang, baik anak kecil ataupun orang dewasa. 

Bahkan ibu hamil sekalipun direkomendasikan untuk mengonsumsi jagung Moms.

Karena ada banyak manfaat makan jagung selama kehamilan.

Manfaat makan jagung untuk ibu hamil

Melansir dari Tribunnews, berikut manfaat makan jagung selama kehamilan:

1. Mengurangi Risiko Cacat Lahir

Tak ada satu orangtua pun yang ingin memiliki anak terlahir cacat.

Karena ketika anak cacat lahir maka akan berdampak buruk bagi masa depannya Moms.

Untuk mencegah terjadinya cacat lahir, Moms bisa mengonsumsi jagung.

Karena jagung memiliki kandungan asam folat yang dapat mengurangi risiko spina bifida dan malformasi netral lainnya.

2. Meningkatkan Memori Anak yang Belum Lahir

Kebanyakan orangtua tentu saja memiliki anak yang pintar nantinya.

Baca Juga: Resep MPASI Supaya Anak Gak Gampang Sakit, Ternyata Cuma Butuh Jagung dan Kacang Hijau Diolah Seperti Ini

Karena itu, Moms harus membuat pertumbuhan otak anak menjadi optimal.

Otak anak akan mengalami banyak pertumbuhan di 1000 hari pertama kehidupannya.

1000 hari pertama kehidupan sang buah hati di mulai sejak ia berada di dalam kandungan.

Maka cara terbaik untuk meningkatkan perkembangan otaknya adalah dengan mengonsumsi makanan bergizi.

Salah satu makanan bergizi yang bisa mendukung perkembangan otaknya adalah jagung.

Jagung memiliki kandungan bernama tiamin. Tiamin ini berguna untuk membantu perkembangan memori pada ibu dan bayi.

Ketika memori anak bagus maka ia pun akan lebih mudah mengingat dan pintar.

3. Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh

Jagung mengandung beta-karoten, juga dilengkapi vitamin A yang diperlukan untuk fungsi sistem kekebalan tubuh, dan untuk pertumbuhan serta perkembangan bayi yang sehat.

Itu dia Moms manfaat makan jagung selama kehamilan.

Jangan lupa untuk mengonsumsinya mulai saat ini ya!

Baca Juga: Ide PMT Posyandu Sup Jagung Ayam Begitu Nikmat dan Bergizi, Cobain Resepnya Yuk Moms