Tak perlu Khawatir, Ini Dia 4 Pengobatan Rumahan untuk Mengobati Bintitan pada Mata Bayi

By Syifa Amalia, Selasa, 6 September 2022 | 19:50 WIB
Cara mengatasi bintitan pada mata bayi dengan bahan alami. (Nakita.id/Naura)

Biarkan terendam selama satu menit dan keluarkan kantong teh. Setelah agak dingin, tempelkan pada mata bayi.

Pastikan kantong teh tidak panas untuk bayi dan gunakan secara terpisah untuk setiap mata untuk mencegah infeksi silang.

3. Lidah buaya

Aloe vera dikenal karena sifat anti-inflamasi dan antibakterinya.

Ia memiliki efek mendinginkan dan dapat membantu mengurangi pembengkakan, kemerahan, dan peradangan pada mata.

Untuk melakukan pengobatan alami ini, Moms dapat mmenerapkannya untuk bayi di atas usia 3 bulan.

Caranya cukup ambil daun kecil dari tanaman lidah buaya dan potong. Ekstrak gel dan gosokkan pada area yang terkena. Biarkan selama 10-20 menit dan bersihkan dengan air hangat.

4. Castor oil

Minyak jarak atau castor oil membantu melembabkan kulit, menyembuhkan infeksi dan mengurangi pembengkakan karena mengandung sifat antibakteri.

Caranya ambil kapas dan celupkan ke dalam castor oil. Oleskan kapas pada kelopak mata yang terinfeksi dan biarkan selama 10-15 menit.

Nah, itu dia Moms beberapa cara yang bisa dilakukan di rumah untuk menyembuhkan bintitan pada bayi.

Baca Juga: 5 Pilihan Obat Sakit Mata Bayi Belekan dengan Salep dan Bahan Alami