Kunci Jawaban Aktivitas 7.2 Halaman 161 Mengenai Keanekaragaman Makhluk Hidup IPA SMA Kelas X Kurikulum Merdeka

By Kirana Riyantika, Jumat, 9 September 2022 | 16:15 WIB
Hutan jadi salah satu keanekaragaman hayati tingkat ekosistem. Berikut penjelasan mengenai jawaban Aktivitas 7.2 buku IPA SMA kelas X kurikulum merdeka (Pixabay.com/jplenio)

Nakita.id - Pada buku IPA SMA kelas X Kurikulum Merdeka, terdapat materi Keanekaragaman Makhluk Hidup, Interaksi, dan Peranannya di Alam.

Di Kurikulum Merdeka, peserta didik diharapkan bisa memahami penerapan materi Keanekaragaman Makhluk Hidup dalam kehidupan sehari-hari.

Melansir buku IPA SMA kelas X Kurikulum Merdeka, keanekaragaman hayati berarti keberagaman yang ada pada makhluk hidup.

Keberagaman tersebut bisa ditemukan dalam tingkat gen, spesies, dan ekosistem.

Keanekaragaman hayati ini bisa terjadi karena faktor genetik dan lingkungan.

Berikut tingkat keanekaragaman hayati yang perlu deiketahui peserta didik:

1. Keanekaragaman hayati tingkat gen

Peserta didik tentu mengetahui dalam satu spesies ada beragam jenis.

Misalnya, pada pisang ada beberapa jenis seperti pisang susu, pisang kepok, dan sebagainya.

2. Keanekaragaman hayati tingkat jenis

Pengertian keanekaragaman hayati tingkat jenis adalah adanya perbedaan bentuk, ukuran, dan sebagainya meski satu familia.

Baca Juga: Lengkap Banget, Ringkasan Materi Bab 6 Mengenai Energi Terbarukan SMA Kelas X Mata Pelajaran IPA Kurikulum Merdeka