Simak Urutan Silsilah Pewaris Terbaru Takhta Inggris Setelah Ratu Elizabeth II Meninggal, Banyak yang Salah Perkiraan, Ternyata Ini yang Benar

By Syifa Amalia, Sabtu, 10 September 2022 | 19:00 WIB
Urutan silsilah pewaris tahta Kerajaan Inggris yang baru setelah Ratu Elizabeth II. (Instagram.com/@clarencehouse)

Nakita.id – Setelah kematian Ratu Elizabeth II, banyak yang penasaran bagaimana urutan silsilah pewaris takhta Kerajaan Inggris yang baru.

Ya, sepeninggal Ratu Elizabeth II meninggal, keluarga kerajaan memiliki garis pewaris takhta yang baru.

Urutan hierarki ini ditempati oleh anak tertua dan cucu Ratu Elizabeth II

Pangeran Charles adalah pewaris takhta Inggris sejak ibunya menjadi Ratu pada tahun 1952.

Dan kini, ia naik takhta dengan menyandang gelar Raja Charles III yang baru menggantikan Ratu Elizabeth II.

Melansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah urutan penerus Raja Charles III sebagai pewaris takhta Kerajaan Inggris tertinggi selanjutnya:

1. Pangeran William (40 tahun)

Pangeran William, yang baru-baru ini memperoleh gelar baru sebagai Pangeran Wales, adalah putra sulung Raja Charles III dan mendiang Putri Diana.

Hal ini membuatnya menjadi pewaris takhta pertama berikutnya.

2. Pangeran George (9 tahun)

Putra tertua Kate dan William, George, menggantikan posisi William sebagai urutan kedua untuk menjadi raja Inggris berikutnya.

Baca Juga: Ratu Elizabeth II Meninggal di Usia 96 Tahun, Silsilah Pewaris Tahta Keluarga Kerajaan Inggris Setelah Raja Charles Naik Tahta