7 Ramuan Obat Batuk Alami Bayi 0-12 Bulan, Bisa Dibuat di Rumah Tanpa Perlu Keluar Banyak Uang

By Ratnaningtyas Winahyu, Sabtu, 10 September 2022 | 16:57 WIB
Ramuan obat batuk alami bayi 0-12 bulan, salah satunya dengan kunyit (Nakita.id/Ruby)

Nakita.idRamuan obat batuk alami bayi 0-12 bulan, Moms  bisa berikan ini untuk Si Kecil.

Ramuan obat batuk alami bayi 0-12 bulan dapat menjadi solusi jika Moms tidak ingin menggunakan obat-obatan yang dijual di apotek.

Namun, sebelum memberikan ramuan obat batuk alami bayi 0-12 bulan, Moms tentunya perlu memerhatikan bahan dan cara menggunakannya supaya tidak membahayakan Si Kecil.

Berbicara soal batuk, Moms sebaiknya mengetahui terlebih dahulu apa yang menjadi penyebabnya.

Dengan begitu, anak tidak lagi mengalami batuk di kemudian hari.

Apa penyebab batuk pada bayi?

Melansir dari Healthline, ada sejumlah penyebab bayi bisa mengalami batuk, seperti:

- Pilek dan flu

- Pneumonia

- Alergi

- Asma

Setelah mengetahui penyebab bayi batuk, Moms bisa menentukan pengobatan apa yang dilakukan untuk anak.

Baca Juga: Lengkap dengan Berbagai Harga, Ini Dia Pilihan Obat Batuk Bayi Disertai Pilek dan Dosis Pemakaiannya

Apabila batuk yang dialami Si Kecil tergolong ringan, Moms dapat menanganinya dengan cara alami.

Ya, tidak perlu minum obat yang dijual di apotek, cara-cara alami juga ternyata cukup ampuh untuk mengatasinya.

Ramuan obat batuk alami bayi 0-12 bulan

Melansir dari Practo dan Parenting Firstcry, inilah ramuan obat batuk alami bayi 0-12 bulan.

1. Menyusui

Untuk bayi dibawah usia 6 bulan, Moms tentunya tidak bisa memberikan sembarang obat.

Sebab, hanya dengan menggunakan ASI, batuk yang dialami Si Kecil dapat teratasi.

Mengandung bakteri sehat, antibodi, sel darah putih, antimikroba, pelindung dinding sel, imunoglobulin, protein, enzim dan, hormon, ASI dapat melindungi bayi dari penyakit seperti pilek dan batuk.

ASI juga menjadi cara ampuh untuk membangun kekebalan untuk melawan bakteri jahat, kuman, dan virus.

2. Kunyit

Kunyit telah lama dikenal karena khasiat penyembuhannya selama berabad-abad.

Salah satunya khasiat untuk mengatasi batuk pada bayi.

Apabila mau mencoba pengobatan rumahan ala India, pertama-tama Moms campurkan sedikit kunyit dengan air hangat untuk membuat pasta yang halus.

Setelah itu, oleskan campuran ini pada dada, dahi, dan telapak kaki bayi.

Baca Juga: Selain Belimbing Wuluh, Obat Batuk Bayi Alami Dari Kencur Punya Manfaat, Begini Mengolahnya

Cuci bersih setelah didiamkan beberapa waktu.

Panas dari kunyit akan membantu mengencerkan lendir dan membuat dahak lebih mudah keluar.

3. Pijat minyak mustard

Selain untuk makanan, mustard yang diambil minyaknya ternyata juga bisa dimanfaatkan untuk mengatasi batuk.

Caranya mudah sekali, Moms cukup hangatkan secangkir minyak mustard dengan dua siung bawang putih dan beberapa biji kalonji (Nigella sativa).

Pijat minyak infus ini ke kaki, dada, punggung, dan telapak tangan bayi.

Bersihkan kelebihan minyak dengan kain muslin.

4.Pijat minyak kelapa

Tak hanya minyak mustard, Moms juga bisa menggunakan minyak kelapa untuk memijat Si Kecil.

Berikut ini bahan-bahan dan cara menggunakannya.

Bahan-bahan:

- ½ cangkir minyak kelapa

- 1 bawang mutiara

Baca Juga: Obat Bayi Pelancar BAB, Moms Bisa Coba Jus Apel yang Mudah Dibuat dan Banyak Khasiat

- 2 sampai 3 daun tulsi

- 1 batang sirih

Cara menggunakan:

1. Panaskan minyak kelapa dan tambahkan bahan lainnya ke dalamnya.

2. Jika bahan sudah cukup hangat, matikan kompor.

3. Biarkan dingin terlebih dahulu.

4. Setelah minyak mencapai suhu suam-suam kuku, oleskan pada dada, punggung, telapak kaki, dan telapak tangan bayi.

Meski umumnya ramuan ini menambahkan sejumput kapur barus ke dalam minyak, tidak disarankan menggunakan kapur barus untuk anak di bawah usia dua tahun.

Penelitian mengatakan bahwa kapur barus terlalu kuat dan menyengat, dan akan menyebabkan lebih banyak lendir.

5. Susu kunyit

Jika anak mengalami batuk kering, coba berikan susu kunyit.

Akan lebih baik lagi jika Moms memberikan Si Kecil segelas susu dengan sejumput kunyit di malam hari.

Baca Juga: 6 Rekomendasi Obat Demam Bayi, Sudah Tentukan Pilihan untuk Si Kecil Moms?

Tak hanya menyembuhkan batuk, kombinasi dua bahan ini juga sehat dan bergizi jika dikonsumsi.

6. Uap

Cara mengatasi batuk pada bayi berikutnya adalah dengan menggunakan uap.

Ya, menerapkan uap ke bagian bawah kaki dan menutupi kaki anak dengan kaus kaki, memungkinkan saluran udara terbuka, dan pada akhirnya mampu memecah lendir.

Akan tetapi, perlu dicatat cara ini hanya bisa dilakukan untuk bayi di atas usia 4 bulan ya, Moms.

7. Air madu dan jahe

Seperti halnya orang dewasa, anak yang mengalami batuk tentu merasa terganggu tenggorokannya.

Nah, cara alami yang bisa Moms lakukan untuk Si Kecil adalah dengan menyediakan air madu dan jahe.

Bersifat antiinflamasi dan antioksidan, ramuan ini dapat membantu melegakan tenggorokan dan meredakan batuk.

Namun, ramuan ini sebaiknya diberikan pada  bayi di atas usia 12 bulan ya, Moms.

Jika usia anak masih di bawah itu, Moms perlu berkonsultasi terlebih dahulu  pada dokter.

Nah, itulah dia Moms ramuan obat batuk alami bayi 0-12 bulan yang bisa dicoba untuk Si Kecil.

Semoga bermanfaat!

Baca Juga: Harga Nystatin Obat Sariawan Bayi di Apotik dan Dosis Pemakaiannya