6 Pantangan Ibu Hamil menurut Islam Ini Wajib Moms Jalankan Agar Kehamilan Semakin Diberkahi Allah SWT, Apa Saja Ya?

By Shannon Leonette, Minggu, 11 September 2022 | 08:28 WIB
Moms wajib tahu apa saja pantangan ibu hamil menurut Islam. Berikut beberapa diantaranya. (Nakita.id/Naura)

3. Tidak Menggunjing dan Berkata Buruk

Pantangan ibu hamil menurut Islam berikutnya adalah menghindari menggunjing serta berkata buruk.

Moms harus ingat, perkataan adalah sebuah doa dalam ajaran Islam, sehingga Moms mulai harus berkata yang baik-baik.

Jika Moms terus berkata buruk, dikhawatirkan keburukan tersebut akan menimpa Moms ataupun calon sang buah hati itu sendiri.

4. Tidak Mengumbar Aurat

Moms wajib tahu, setiap orang Muslim memang tidak boleh mengumbar auratnya.

Apabila Moms sengaja mengumbar aurat, maka ibu hamil pun akan mendapatkan dosa.

5. Tidak Bersolek Berlebihan saat Keluar Rumah

Dalam ajaran Islam, seorang perempuan memang tidak boleh berdandan terlalu berlebihan agar tidak menjadi perhatian para laki-laki.

Juga, tentu saja berpotensi mendatangkan fitnah, Moms.

Hal ini telah dijelaskan dalam hadis, “Wanita itu aurat, maka bila ia keluar rumah, setan terus memandanginya (untuk menghias-hiasinya dalam pandangan lelaki sehingga terjadilah fitnah)” (HR. At-Tirmidzi).

6. Tidak Durhaka pada Suami

Ingat, restu istri tentu saja ada pada suami. Sehingga, Moms harus benar-benar berbuat baik terhadap suami, dan jangan sekali-kali berbuat durhaka kepada suami sendiri.

Hal ini dikarenakan bisa mendatangkan bahaya yang luar biasa, Moms.

Selain itu, para suami juga berkewajiban untuk memuliakan sang istri sepanjang hidupnya.

Baca Juga: 7 Pantangan Ibu Hamil Muda untuk Mencegah Keguguran, Jaga Janin Agar Tetap Sehat