Simak Ide Dapur Minimalis yang Cocok untuk Pasangan Muda, Supaya Ruangan Terkesan Luas dan Elegan

By Kirana Riyantika, Kamis, 15 September 2022 | 08:12 WIB
Ide dapur minimalis yang bisa Moms coba supaya dapur terkesan luas (Nakita.id/Kirana)

Padukan dengan logam berwarna hangat seperti emas, kuningan, dan tembaga.

2. Memilih palet warna dapur minimalis

Untuk ruang dapur minimalis yang tidak terlalu luas, Moms dan Dads bisa memilih warna monokromatik.

Warna monokromatik membuat ruangan terkesan lebih luas.

Beberapa pilihan warna yang direkomendasikan diantaranya putih, abu-abu, krem, atau warna batu yang diredam.

Untuk perabot beri warna yang hidup seperti warna kayu alami.

3. Perencanaan kabinet

Bagi dapur minimalis sangat penting menggunakan kabinet yang banyak supaya Moms bisa menyimpan banyak benda-benda.

Kabinet yang memiliki ruang penyimpanan banyak bisa mencegah dapur terlihat berantakan akan benda-benda berceceran.

Untuk warna kabinet, Moms bisa menggunakan warna gelap seperti kenari, cokelat kopi, atau mustard yang bisa membuat dapur elegan.

Atau, Moms juga bisa menggunakan kabinet warna muda supaya suasana terlihat segar seperti biru muda, putih, atau merah muda pucat.

Baca Juga: Meski Dapat Menghemat Tempat, Tapi Benda-Benda Rumah Tangga Berikut Ini Justru Bisa Mendatangkan Kerugian Jika Disimpan di Bawah Wastafel Dapur