Obat Bayi Cacingan Merek Combantrin Info Lengkap dengan Dosis Pemakaian dan Harga Terbaru!

By Syifa Amalia, Jumat, 16 September 2022 | 19:30 WIB
Informasi lengkap mengenai obat bayi cacingan merek Combantrin mulai dari dosis hingga harga. (Dok. Nakita -Naura dan Combantrin.co.id)

 

Nakita.idObat bayi cacingan merek Combantrin menjadi andalan setiap Moms untuk mengatasi penyakit cacingan.

Cara mendapatkan obat bayi cacingan merek Combantrin pun cukup mudah ditemukan.

Dengan harga terjangkau, sudah bisa membeli obat bayi cacingan merek Combantrin di toko obat terdekat.

Ketika masih bayi, mereka biasanya suka bermain tanpa memperhatikan kebersihan di sekitar.

Alhasil, tanpa sadar lewat kontak debu, kotoran yang menempel di tangannya dapat menjadi cara penyebaran infeksi cacing.

Cacing dapat berkembang di usus anak dan memakan segala nutrisinya yang menyebabkan infeksi dan sakit perut.

Tapi kondisi ini bisa segera membaik dengan memberikan obat bayi cacingan merek Kombatrin.

Deskripsi Obat Bayi Cacingan Merek Combantrin

Combantrin tergolong obat cacingan yang di dalamnya mengandung zat aktif Pirantel Pamoat yang memberikan efek antelmintik.

Obat ini obat yang digunakan untuk memasmi berbagai macam cacing di dalam tubuh.

Combantrin bekerja baik untuk menghilangkan cacing kremi (Enterobius vermicularis), cacing gelang (Ascaris lumbricoides), cacing tambang (Ancylostoma duodenale), cacing tambang (Necator americanus), cacing Trichostrongyfus colubriformis dan Trichostrongylus orientalls.

Cara kerja obat ini adalah dengan cara melumpuhkan cacing dan mengeluarkannya dari dalam tubuh melalui tinja, biasanya tanpa memerlukan pencahar.

Baca Juga: Jenis Obat Bayi Cacingan Merk Albendazole dengan Harga Terbaru 2022

Setiap sendok takar (5 ml) mengandung Pirantel Pamoat setara dengan Pirantel base 125 mg.

Sebelum memberikan obat ini sebaiknya Moms harus memperhatikan dosis dan aturan pakai obat Kombatrin.

Dosis Obat Bayi Cacingan Merek Combantrin

Obat cacing umumnya diberikan untuk anak yang berusia 2 tahun ke atas.

Hal ini disebabkan lantaran anak usia 2 tahun sudah terjadi adanya kontak dengan tanah yang merupakan sumber penularan infeksi cacing. Untuk bayi di bawah 1 tahun rupanya tidak disarankan untuk mengonsumsi obat cacing.

Jika ingin memberikan obat cacing maka berikut ini adalah dosis yang harus diberikan:

Untuk anak usia 2-6 tahun dosis yang harus diberikan sebanyak 5-10 ml.

Anak usia 6-12 tahun diberikan sebanyak 10-15 ml untuk sekali pemberian.

Sementara untuk anak di atas usia 12 tahun yakni dapat diberikan sebanyak 15-20 ml untuk sekali pemberian.

Obat cacing Combantrin dapat dikonsumsi sebelum atau sesudah makan. Obat ini dapat dibeli secara bebas tanpa resep dokter.

Harga Obat Bayi Cacingan Merek Combantrin

Untuk mendapatkan obat bayi cacingan merek Combantrin, harga berkisar mulai dari Rp17.300 - Rp22.500.

Harga tersebut dapat berbeda-beda setiap apotek.

Baca Juga: Rekomendasi Obat Bayi Cacingan Bahan Alami dan Cara Memberikannya

Efek Samping Obat Bayi Cacingan Merek Combantrin

Sama seperti obat lainnya, obat bayi ini juga dapat memiliki efek samping yang dapat muncul. Penggunaan obat cacing sebaiknya dihindarkan untuk pendertia gangguan hati.

Selain itu efek samping yang dapat muncul antara lain:

- Nafsu makan hilang

- Mual dan muntah

- Diare

- Sakit kepala, pusing

- Rasa mengantuk

- Merah-merah pada kulit

- Keringat dingin

- Pruritus

- Urtikaria

Baca Juga: Pemberian Obat Cacing untuk Bayi Di Bawah 1 Tahun, Boleh atau Tidak?