Melaney Ricardo Khawatir Kondisi Kesehatan Anak Keduanya yang Sakit Asma, Jadi Lebih Fokus Jaga Anak Hingga Selalu Siapkan Tabung Oksigen

By Syifa Amalia, Rabu, 21 September 2022 | 23:00 WIB
Melaney Ricardo ungkap cemas tentang kondisi anaknya yang tengah sakit asma, sampai lakukan sejumlah langkah antisipasi. (Instagram.com/@melaney_ricardo)

"Pokoknya terus nggak berhenti-berhenti tiap malem aku khusus doa buat dia," ungkapnya.

Bahkan saking tidak tega melihat anaknya sakit, Melaney berharap kalau bisa sakit yang diderita anaknya dipindahkan saja kepadanya.

"Kadang-kadang orang tua kalau ngelihat anak sakit rasanya pengen 'Udah deh, jangan sampai, mendingan kita aja yang sakit',” kata Melaney.

"Kalau perlu gua yang batuk, jangan dia karena kasian," lanjutnya.

Semenjak mengetahui anaknya sakit asma, Melaney kini lebih ekstra hati-hati menjaga anaknya.

Dirinya mulai menghindari apa saja yang bisa memicu asma seperti debu dan makanan tertentu.

"Debu, semua harus dirapiin, dibersihin,” ujar Melaney.

"Makanan kan pantangan, cokelat nggak boleh, jadi banyak makanan yang dia nggak boleh, tapi anaknya itu nurut," tambahnya.

Bahkan Melaney Ricardo jga saat ini selalu siap sedia oksigen di rumah untuk berjaga-jaga apabila sang anaknya membutuhkan.

"Pas ke dokter tuh dia langsung dikasih oksigen karena kayak menyempit, aku kurang ngerti sih."

"Cuma yang pasti ini anak tuh aku sampai sekarang harus stand by oksigen," terangnya.

Baca Juga: Nathalie Holscher Ceritakan Soal Traumanya pada Shireen Sungkar karena Pernah Dibentak Saat Kecil, Ibunda Adzam: Oma Aku Tuh Pernah...