Rumah Dijamin Makin Beraroma Segar! Ini Cara Membuat Pengharum Ruangan Lebih Wangi dan Tahan Lama

By Kirana Riyantika, Kamis, 22 September 2022 | 07:54 WIB
Sabun batangan bisa menjadi pengharum ruangan yang murah meriah (Nakita/Kirana)

Nakita.id - Bagi Moms yang ingin merasa tenang dan nyaman di rumah, bisa menggunakan pengharum ruangan.

Kini, banyak pengharum ruangan yang dijual di pasaran.

Sayangnya, sebagian besar harga pengharum ruangan cukup tinggi.

Sehingga bagi Moms yang ingin mengharumkan ruangan dan membeli pengharum ruangan di pasaran perlu merogoh kocek cukup dalam.

Jangan khawatir Moms karena ternyata ada cara mudah membuat pengharum ruangan sendiri di rumah.

Bahkan, pengharum ruangan buatan sendiri ini dijamin wangi segar dan tahan lama.

Melansir berbagai sumber, berikut ulasannya:

Pengharum dari sabun batang

Mula-mula cacah atau potong sabun batang hingga kecil-kecil sesuai kebutuhan, bisa satu atau setengah sabun.

Lalu masukkan ke dalam mangkuk.

Tambahkan beberapa tetes cuka dapur. Untuk 1 sabun batang utuh bisa membutuhkan 18-20 tetes.

Baca Juga: Rugi Banget Selama Ini Hanya Pakai Kapur Barus di Lemari, Ternyata Punya Segudang Manfaat Diantaranya Pengharum Ruangan dan Pengusir Nyamuk