Waspada Gejala Alergi Dingin pada Bayi, Berikut Obat Bayi Alergi Dingin yang Aman Diberikan

By Amallia Putri, Minggu, 25 September 2022 | 20:14 WIB
Bayi alami alergi dingin? Ini dia obat bayinya (Nakita.id/Karmita)

Merawat Anak yang Memiliki Alergi Dingin

1. Asupan Cairan harus Terpenuhi

Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan memenuhi asupan cairan anak. Untuk apa?

Seperti yang sudah disebutkan sebelumnya, alergi dingin juga membuat anak menjadi mudah bersin-bersin.

Seterusnya akan membuat hidungnya tersumbat di udara dingin seperti saat pagi hari.

Untuk mengatasi hidung tersumbatnya, Moms bisa memberikan asupan cairan yang cukup untuk anak.

Hal ini bisa membuat ingusnya jadi lebih mudah keluar.

2. Biarkan Anak Dapat Istirahat yang Cukup

Jika memang diketahui anak mengalami alergi dingin, biarkan mendapatkan tidur yang cukup.

Hal ini mampu untuk meningkatkan imunitasnya kembali, Moms.

3. Kompres

Hal yang paling mudah untuk dilakukan adalah dengan memberikannya kompres. 

Moms bisa menggunakan kompres dingin untuk mengatasinya.

Itulah tadi beberapa cara untuk mengatasi alergi dingin pada anak, Moms.

Selamat mencoba.

Baca Juga: Jangan Panik Moms, Ini Pilihan Terbaik Obat Bayi Demam Tersedia di Apotek Hingga Bahan Alami