Ayah Bisa Berperan Sama Memberikan Pengasuhan Saat Si Kecil Masih di Dalam Kandungan, Melalui Cara Mudah Berikut Ini

By Ruby Rachmadina, Senin, 26 September 2022 | 17:14 WIB
Dads perlu Berperan Sama dalam memberikan pengasuhan pada bayi sejak di dalam kandungan. (Nakita.id/Naura)

- Dads bisa hadir untuk bertanggung jawab secara psikis dan emosional.

- Berikan sentuhan yang lembut pada perut ibu.

- Memberikan musik atau cerita yang menyenangkan kepada Moms.

- Ikut merasakan tendangan yang dilakukan Si Kecil pada perut ibu.

- Mencaritahu lebih banyak seputar proses persalinan yang akan dijalani ibu.

- Dads bertanggung jawab secara fisik dan finansial atas semua hal yang dibutuhkan selama masa kehamilan.

- Pastikan Dads menjaga hubungan yang baik dengan Moms.

Hindari memperlakukan perilaku buruk terhadap ibu dan anak selama masa kehamilan.

Ini dilakukan karena hal tersebut dapat berpengaruh buruk terhadap kehamilan dan janin yang dikandungnya.

Ibu yang kerap mengalami perlakuan buruk, seperti kekerasan baik fisik maupun psikologis akan berpengaruh pada bayi.

Bayi nantinya lebih berisiko mengalami berat bayi lahir rendah hingga keguguran.

Baca Juga: Ayah juga Bisa Berperan Sama Mengajarkan Anak Menulis, Salah Satunya dengan Mengajak Si Kecil Lakukan Kegiatan Ini