3 Pilihan Terbaik Obat Penambah Darah Bayi, Suplemen Zat Besi

By Syifa Amalia, Rabu, 28 September 2022 | 21:45 WIB
Pilihan terlengkap obat penambah darah bayi yang bisa diberikan untuk penuhi kebutuhan zat besi. (Nakita.id/Karmita)

Nakita.id –  Selama masa pertumbuhan bayi seringkali perlu mendapatkan suplemen tambahan termasuk obat penambah darah bayi.

Obat penambah darah bayi mengandung zat besi untuk memenuhi kebutuhan mereka.

Zat besi yang terkandung dalam obat penambah darah bayi ini merupakan mineral yang penting untuk kesehatan dan perkembangan yang baik.

Terutama bagi bayi yang kekurangan sel darah merah.

Sel darah merah mengandung hemoglobin, yaitu protein yang membawa oksigen ke seluruh sel dalam tubuh.

Sementara tubuh membutuhkan zat besi untuk membuat hemoglobin.

Ketika tubuh tidak memiliki cukup zat besi, sel darah merah menjadi kecil dan pucat.

Akhirnya mereka tidak dapat membawa oksigen yang cukup ke organ dan otot tubuh, kemudian penyakit anemia bisa terjadi.

Dilansir dari Caring For Kids, bayi yang tidak mendapatkan zat besi yang cukup akan menunjukan gejala-gejala seperti :

- Pertambahan berat badan yang lambat

- Kulit pucat

Baca Juga: Rekomendasi Obat Bayi Diare dengan Suplemen Zinc, Simak Cara Pakai dan Harga Terbaru

- Tidak nafsu makan

- Lekas marah dan rewel

Selama 6 bulan pertama, bayi yang disusui akan mendapatkan zat besi dari ASI.

Namun, menunggu terlalu lama setelah 6 bulan untuk memperkenalkan makanan lain meningkatkan risiko bayi kekurangan zat besi.

Untuk mencukupi kebutuhan zat besi yang kurang, seringkali dapat diatasi dengan memberikan suplemen zat besi atau obat penambah darah bayi.

Apa saja ya Moms, pilihan obat penambah darah bayi yang bisa diberikan? Yuk simak daftarnya berikut ini.

Pilihan Terbaik Obat Penambah Darah Bayi

1. Sangobion Baby

Suplemen zat besi yang bisa mulai diberikan untuk bayi berusia 6 bulan adalah Sangobion Baby.

Obat penambah darah ini dikemas dengan banyak zat penting seperti asam folat untuk meningkatkan produksi hemoglobin.

Hal lain yang membuat Sangobion Baby direkomendasikan adalah mereka memiliki rasa buah-buahan yang disukai oleh bayi.

Pemberian suplemen ini untuk bayi berusia 6-12 bulan adalah sebanyak 1 ml untuk pemberian 1 kali setiap hari.

Sementara untuk bayi yang lebih besar yaitu 1 tahun ke atas, dosis dinaikkan menjadi 1,2 ml 1 kali per hari. Memberikan suplemen ini tentu akan menghindarkan Si Kecil dari anemia.

Baca Juga: Obat Bayi Vitamin Daya Tahan Tubuh Mulai dari Usia 8 Bulan

2. ChildLife Essentials Liquid Iron

Pilihan lain yang aman diberikan untuk bayi yakni suplemen ChildLife Essentials Liquid Iron.

Obat ini mengandung zat besi yang mudah diserap oleh bayi dan diterima perut bayi yang masih sensitif.

Moms, bisa memberikan ChildLife Essentials Liquid Iron sebanyak setengah sendok teh setiap harinya untuk bayi berusia 6-12 bulan.

Sementara untuk usia 1-3 tahun, dosis yang diberikan sebanyak 1 sendok teh.

Setiap 1 sendok teh, suplemen ini mengandung 10 mg zat besi.

3. Maltofer Drops

Maltofer Drops merupakan pilihan obat penambah darah bayi yang mengandung zat besi untuk bayi.

Suplemen ini diformulasikan khusus untuk tubuh bayi dengan mengandung iron polymaltose complex (IPC).

Maltofer Drops mampu diserapkan tubuh sesuai kebutuhan, dengan demikian dapat meminimalisir efek samping yang kemungkinan terjadi.

Seringkali terlalu banyak mengonsumsi zat besi dapat menimbulkan reaksi yang tidak diinginkan seperti sembelit dan mual.

Moms, dapat memberikan suplemen ini sebanyak 2-4 tetes per hari.

Bila Si Kecil kurang menyukainya, kabar baiknya suplemen ini bisa ditambahkan ke dalam makanan bayi, sehingga kebutuhan zat besi bayi tetap bisa terpenuhi.

Baca Juga: Obat Bayi Vitamin Daya Tahan Tubuh Mulai dari Usia 8 Bulan