Vaksin PCV Diberikan Gratis untuk Seluruh Anak Indonesia, Simak Jadwal Vaksin PCV di Puskesmas

By Diah Puspita Ningrum, Selasa, 4 Oktober 2022 | 12:30 WIB
Jadwal imunisasi PCV anak di Puskesmas (Dok. Nakita/Naura)

Cara Mendapatkan Vaksin PCV di Puskesmas.

Melansir dari Kompas, salah satu penyedia pelayanan vaksin PCV gratis di Kota Tangerang adalah Puskemas Cipondoh.

Di Puskemas Cipondoh, Moms bisa mendapatkan vaksin PCV anak dengan langkah sebagai berikut:

1. Anak minimal berusia 2 bulan untuk vaksin PCV1 dan berusia 3 bulan untuk vaksin PCV2.

Jarak antara vaksin pertama dan kedua adalah 4 minggu.

Sementara untuk anak usia 12 bulan akan mendapatkan vaksin PCV3.

Jadwal Imunisasi PCV anak

2. Anak dalam kondisi sehat, ini dipastikan dengan pengukuran suhu badan di bawah 37 derajat celcius.

3. Membawa buku KIA (Buku Kesehatan Ibu dan Anak).

4. Mendaftar ke loket pendaftaran atau poli imunisasi.

5. Menurut program pemerintah, imunisasi dilakukan bersamaan dengan vaksin lain.

6. Vaksin PCV untuk anak usia 2 bulan harus dibarengi dengan pemberian imunisasi (DPT-HB-HIB) 1 dan OPV 2.

Baca Juga: Muncul Benjolan Keras di Paha Bayi Jangan Disepelekan! Ketahui Penyebabnya Berikut Ini