Pilihan Obat Alami untuk Menghilangkan Kutu Rambut pada Anak, Bisa Pakai Bumbu Dapur Ini

By Kintan Nabila, Selasa, 4 Oktober 2022 | 16:30 WIB
Cara menghilangkan kutu rambut pada anak dengan bahan alami (Nakita.id/Nita Febriani)

2. Garam dan Cuka

Cara menghilangkan kutu rambut pada anak bisa dengan campuran garam dan cuka.

Garam bersifat antiseptik dan cuka dapat mencegah telur kutu menempel pada helai rambut.

Cara membuatnya, campur cuka dan garam ke dalam botol semprot.

Semprotkan pada rambut dan kulit kepala anak, diamkan sebentar lalu bilas.

Sisir rambut anak menggunakan sisir bergigi rapat supaya kutu rambut rontok semua.

3. Minyak kelapa

Ambil sedikit minyak kelapa dan oleskan ke kulit kepala anak dan tutupi rambut dengan topi mandi selama 2 jam.

Gunakan sisir kutu untuk menghilangkan kutu dan telur yang mati.

Segera keramas dan bilas rambut dengan kondisioner.

Aplikasikan lagi minyak kelapa setelah rambut kering, lalu tutup dengan topi mandi dan diamkan semalaman.

Besoknya, gunakan sisir kutu lagi untuk menghilangkan kutu yang sudah mati. Selanjutnya boleh keramas.

Ulangi perawatan ini dua kali seminggu untuk hasil yang efektif.

Baca Juga: Menghilangkan Kutu Rambut dengan Minyak Kelapa, Begini Caranya yang Bisa Langsung Dipraktekkan