Berikut Ini Persiapan Peralatan MPASI Bayi yang Wajib Moms Miliki di Rumah, Catat Sekarang!

By Shannon Leonette, Rabu, 5 Oktober 2022 | 19:08 WIB
Moms wajib catat apa saja persiapan peralatan MPASI bayi yang harus dimiliki, khususnya jika Si Kecil baru pertama kali memulai MPASI. (Nakita.id/Adel)

Nakita.id - Berikut ini beberapa persiapan peralatan MPASI bayi yang perlu Moms ketahui.

Sampai saat ini, ternyata cukup banyak Moms yang tidak tahu apa saja persiapan peralatan MPASI bayi yang harus dimiliki.

Untuk itu, jangan sampai Moms melewatkan persiapan-persiapan peralatan MPASI bayi ini ya.

Moms wajib tahu, WHO menyarankan bahwa MPASI (makanan pendamping ASI) sudah bisa diberikan saat bayi menginjak usia 6 bulan.

Atau, ketika bayi sudah bisa mulai duduk tegak, dimana tulang dan otot lehernya sudah bisa menopang kepalanya.

Mulai usia 6 bulan ini biasanya bayi sangat memerlukan asupan nutrisi tambahan selain dari ASI, Moms.

Selain itu, pemberian MPASI pada bayi ternyata juga sangat berdampak pada masa tumbuh kembang di masa emasnya, Moms.

Maka dari itu, jangan sampai Moms melewatkan tahap penting satu ini ya!

Meski terdengar mudah, mempersiapkan MPASI pertama untuk Si Kecil ternyata tidak semudah yang dipikirkan. Apalagi, jika Moms baru pertama kali punya anak.

Pasalnya, ada banyak sekali peralatan MPASI yang dibutuhkan untuk mendukung berjalannya pemberian MPASI untuk Si Kecil.

Apa saja? Tanpa berlama-lama, yuk kita simak terus informasi berikut ini!

Baca Juga: Persiapan MPASI, Jangan Lupa Cek Kesiapan Gigi dan Mulut Si Kecil

8 Persiapan Peralatan MPASI Bayi yang Wajib Dimiliki

1. Kursi Tinggi

Moms harus tahu, salah satu tanda bayi siap MPASI adalah sudah bisa duduk di kursi dengan kepala dan leher tegak.

Untuk itu, Moms perlu menyiapkan sebuah kursi tinggi untuk membantu Si Kecil duduk selagi menikmati makanan pertamanya.

Tak perlu yang mahal-mahal, Moms bisa membeli kursi tinggi dengan mempertimbangkan budget, luas ruangan, hingga kemudahan penggunaannya.

Juga tentunya, nyaman dan aman untuk bayi termasuk untuk kulitnya.

2. Bib (Kain Alas Dada untuk Bayi)

Peralatan berikutnya ini juga wajib Moms siapkan, khususnya untuk mengantisipasi Si Kecil yang sering makan berantakan.

Pilihlah bib yang bersifat tahan air dan mudah dibersihkan.

Selain itu, syarat bib yang baik adalah menutupi seluruh dada bayi serta nyaman digunakan pada bayi.

3. Sendok Bayi

MPASI pertama bayi pasti dimulai dalam tekstur puree atau bubur, sehingga sendok merupakan peralatan yang wajib Moms siapkan.

Pilihlah material sendok bayi yang lembut dan fleksibel agar mudah dipegang untuk bayi, juga mengurangi risiko tersedak saat makan.

Selain itu, pilihlah sendok bayi yang berwarna cerah untuk mendorongnya mengambil sendok tersebut dengan sendirinya.

Alangkah baiknya jika Moms juga memilih opsi sendok bayi dengan fitur pendeteksi panas, dimana sendok bisa berubah warna.

Baca Juga: Merangsang Indra Anak, Atiqah Hasiholan Ajak Salma Belanja Persiapan MPASI

Fitur ini sangat efektif dalam membantu mencegah mulut bayi terbakar setelah makan makanan panas.

Penting untuk diingat, pastikan Moms membeli satu set sendok bayi yang umumnya berisi 3-5 sendok.

Hal ini mengingat bayi masih latihan memegang sendok bayi, sehingga ada beberapa sendok yang jatuh ke lantai dan Moms wajib menggantinya dengan yang baru.

4. Mangkok dan Piring Bayi

Peralatan MPASI bayi satu ini juga wajib Moms siapkan, agar bisa menyajikan makanan sesuai porsi dan tahapannya.

Selain itu, umumnya mangkok dan piring bayi ini dibuat dengan material anti pecah.

Hal ini dirancang untuk mencegah bayi yang tiba-tiba melempar mangkok maupun piring makanan yang ada di depannya.

Juga, sangat bermanfaat dijadikan sebagai wadah penyimpanan untuk menyimpan stok makanan.

Idealnya, Moms bisa siapkan paling sedikit 2 piring dan 2 mangkok.

5. Gelas Minum Bayi

Selain belajar makan, penting sekali bagi bayi untuk belajar minum dari gelas.

Gelas minum bayi ini sangat cocok untuk Si Kecil yang baru belajar minum, karena keunggulannya yang dapat meminimalisir tumpahan cairan.

Pilihlah gelas minum yang bebas BPA dan mudah dibersihkan.

Baca Juga: Resep MPASI 6 Bulan+ Bubur Susu Apel, Bisa Jadi Menu Selingan atau Snack Si Kecil

Selain itu, untuk mempermudah pembelajaran, Moms bisa belikan gelas dengan pegangan.

Paling sedikit Moms bisa beli sekitar 2 gelas untuk Si Kecil di rumah.

6. Taplak

Peralatan MPASI bayi ini juga tak kalah pentingnya dengan yang lain, Moms.

Apalagi, jika Si Kecil baru pertama kali memulai MPASI.

Moms bisa pasang taplak di meja yang terpasang pada kursi tinggi atau di lantai.

Hal ini dilakukan untuk mencegah lantai maupun meja kotor akibat tumpahan cairan maupun remah dari MPASI.

7. Alat Pembuat MPASI

Berikutnya adalah alat pembuat MPASI yang bisa Moms temukan dengan mudah di pasaran maupun e-commerce. Seperti blender, alat kukus, dan lain-lain.

Pilihlah yang sesuai dengan budget, tahan lama, serta aman untuk bayi.

8. Alat Pembersih

Terakhir, Moms bisa siapkan beberapa alat pembersih selama pemberian MPASI untuk Si Kecil.

Seperti tisu bayi, kain lap, spons dan sikat khusus, dan lain-lain.

Untuk melihat kembali apa saja persiapan peralatan MPASI bayi, cek halaman 2. (*)

Baca Juga: Resep MPASI 6 Bulan dr. Meta Hanindita, Bubur Daging Sapi yang Jadi Menu Sehat untuk Si Kecil