Mengenal Penyakit Kulit yang Sering Terjadi pada Anak, Moms Wajib Tahu

By Aullia Rachma Puteri, Sabtu, 8 Oktober 2022 | 08:43 WIB
Penyakit kulit pada anak, berikut ini jenis dan cara mencegahnya (Nakita.id/Adel)

Nakita.id - Bicara soal penyakit kulit, ada banyak jenisnya di Indonesia, bahkan anak-anak juga bisa mengalaminya.

Orangtua memang harus waspada dengan kulit anak-anak karena kulit mereka sangat sensitif.

Kondisi ini memicu ruam dan gatal-gatal di beberapa bagian tubuh.

Biasanya ruam kulit berbentuk bercak kemerahan, bintil, atau luka lepuh.

Maka dari itu, Moms harus tahu beberapa jenis penyakit kulit pada anak, dan bagaimana cara mengatasinya.

Penyakit kulit yang terjadi pada anak

Perlu diingat, kalau Moms tidak dianjurkan melakukan diagnosis sendiri terhadap gejala yang dialami si Kecil.

Pertama-tama, kenali dulu berbagai penyakit kulit pada anak sebelum Moms merasa khawatir berlebihan.

Nah, berikut adalah 5 jenis penyakit kulit pada anak yang sering dialami oleh Si Kecil seperti dilansir dari Cleveland Clinic dan Parents.

1. Eksim

Eksim termasuk masalah kulit yang kerap terjadi pada bayi yang baru lahir juga anak-anak.

Eksim kerap disebut dengan dermatitis atopik.

Eksim membuat kulit Si Kecil mengalami peradangan. Sehingga, menyebabkan kulitnya memerah, iritasi, kasar dan bersisik.

Baca Juga: 3 Pilihan Obat Alami Berbagai Penyakit Kulit Tanpa Bahan Kimia Ini Dapat Ditemukan dengan Mudah di Rumah

Dalam kondisi tertentu, eksim juga bisa menimbulkan benjolan kecil berisi cairan. Biasanya eksim muncul di bagian pipi, dahi, punggung, tangan dan juga kaki.

Ketika anak mengalami eksim Moms tentu merasa tak tega. Eksim membuat anak menjadi lebih rewel.

Hal ini dikarenakan eksim menimbulkan rasa gatal yang tak tertahankan.

2. Dermatitis

Dermatitis adalah istilah untuk menyebut segala bentuk infeksi atau peradangan kulit.

Ini akan menimbulkan bercak merah, rasa gatal dan kulit kering pada anak. Kondisi ini terjadi pada rentang anak segala umur, Moms.

3. Diaper Rash atau Ruam Popok

Ruam popok bisa juga disebut sebagai diaper rash atau diaper dermatitis di mana kondisi gangguan kulit anak disebabkan pemakaian popok.

Pemakaian popok terlalu lama akan membuat kulit di area selangkangan bayi terlalu lembap.

Ini akan membuat bakteri berkembang dan menyebabkan iritasi pada area popok.

Usahakan Moms selalu menjaga area popok bayi kering dan membersihkannya secara berkala.

4. Kerak Bayi (Cradle Cap)

Ini merupakan kondisi kulit yang terlihat seperti bercak kuning bersisik.

Biasanya, kondisi ini terjadi di kepala bayi karena produksi berlebihan kelenjar minyak.

Baca Juga: Ciri-ciri Hingga Penyebab dan Cara Mengobati Cepat Herpes Kulit

Untuk mengatasinya, Moms bisa menggunakan sampo bayi ringan dan menggosok kerak dengan kapas dan baby oil.

5. Dermatitis Kontak

Masalah kulit ini ditandai dengan bercak merah dan benjolan berwarna merah muda di sekitar mulut anak.

Penyebabnya karena air liur dan ASI yang berceceran di mulut.

Pipi, dagu, dan leher anak rentan terkena dermatitis kontak iritan.

Sebaiknya Moms mengoleskan pelembap seperti Petroleum Jelly di sekitar mulut sebelum makan.

Pelembap ini aman dan dapat mengurangi ruam dan kemerahan pada kulit anak.

Cara mencegah penyakit kulit anak

Sebenarnya hal yang paling aman sebagai cara mengatasi penyakit kulit anak dengan konsultasi ke dokter kulit karena Moms tidak bisa melakukan diagnosa sendiri

Tapi, sebenarnya saat ini banyak sekali krim untuk meredakan penyakit kulit pada bayi.

Namun, lebih baik Moms konsultasikan lebih dulu pada dokter anak. Apalagi buat anak yang memang memiliki kulit yang benar-benar sensitif.

Selain itu juga, jaga kebersihan anak dengan mengganti bajunya ketika berkeringat dan ganti selimutnya agar tidak gatal.

Jemur bantal dan gulingnya agar bakteri yang menempel bisa mati terkena sinar matahari.

Baca Juga: Mengenal Tanda-tanda Penyakit Kulit dari Jerawat, Kutil hingga Lupus