Rekomendasi Obat Pilek Bayi Dari Bahan Tradisional, Aman Diberikan Pada Si Kecil Tanpa Bikin Orangtua Was-was Akan Efek Samping

By Ruby Rachmadina, Jumat, 14 Oktober 2022 | 17:00 WIB
Rekomendasi obat pilek bayi dari bahan tradisional. (Nakita.id/ Ruby)

3. Uap Hangat

Sudah sejak lama uap hangat dijadikan cara tradisional untuk mengatasi pilek bayi.

Moms bisa gunakan ember atau bak mandi Si Kecil untuk membuat uap hangat.

Atau bisa juga menyalakan shower dan membuat uap hangat di kamar mandi.

Diam di kamar mandi beruap selama 10-15 menit dapat meredakan pilek pada bayi.

Cara ini aman untuk mengeluarkan lendir yang ada di dalam hidung Si Kecil.

Tetapi ingat ya Moms, Moms perlu mendampingi selalu jika ingin menggunakan cara ini.

4. ASI Eksklusif

Salah satu obat tradisional yang paling ampuh untuk bayi adalah ASI Eksklusif.

Saat bayi pilek, Moms harus memastikan Si Kecil tetap terhidrasi.

Berikan ASI secara rutin dan dalam kondisi sakit Moms bisa menambah lebih banyak pemberiannya.

ASI bermanfaat untuk meningkatkan kekebalan tubuhnya.

Pemberian ASI Eksklusif memberikan perlindungan ekstra agar Si Kecil terhindar dari kuman penyebab pilek.

Baca Juga: Coba Ini Dulu Sebelum Dibawa ke Dokter, 6 Obat Pilek Tradisional Bayi yang Aman Digunakan