Simak Cara Menulis Kata Pengantar Makalah Lengkap dengan Contohnya

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 15 Oktober 2022 | 13:25 WIB
Cara menulis makalah dan contohnya (Nakita/karmita)

 

Nakita.id - Simak contoh kata pengantar karya ilmiah dan makalah yang digunakan untuk membuat laporan.

Penulisan laporan ilmiah sebut saja skirpsi dan makalah tentu saja tidak bisa dilakukan dengan sembarangan.

Termasuk ketika menulis kata pengantar karya ilmiah dan makalah untuk mengawali laporan penelitian.

Nah, berikut adalah cara membuat kata pengantar makalah yang tepat seperti disampaikan oleh Dr. Chodidjah Makarim, M.Si.

Melalui kanal Youtube Chodidjah Makarim, ada beberapa hal yang harus dilakukan saat menulis kata pengantar makalah.

Dikatakan, ada dua jenis kata pengantar, satu untuk makalah dan penulisan karya ilmiah.

"Saya akan menjelaskan kata pengantar untuk makalah yang khusus untuk pengantar tugas-tugas kuliah," terang Chodidjah.

Di dalam sebuah makalah sistematiknya terdiri dari cover (judul dan identitas diri, logo).

Kemudian, halaman dalam bagian dalam terdapat kata pengantar.

Kata pengantar tidak membutuhkan banyak halaman, Chodidjah hanya menyarankan 3/4 - 1 halaman saja.

"Cukup 1 atau 3/4 halaman saja," terangnya.

Baca Juga: Ini Kunci Jawaban Makna Kalimat Ilmiah Halaman 16 Buku Bahasa Indonesia SMA Kelas X Kurikulum Merdeka