Nikita Willy Pakai Jasa Coach Sleep Training Supaya Anak Bisa Tidur Sendiri Sejak Usia 4 Bulan, Beberkan Kegiatan Rutin Sang Anak Sebelum Tidur

By Kirana Riyantika, Sabtu, 15 Oktober 2022 | 20:00 WIB
Nikita Willy konsisten didik anak tidur sendiri sejak usia 4 bulan (Instagram/@indpriw)

Salah satunya, yaitu kegiatan membaca buku yang direkomendasikan sleep trainer.

"Sleep rutinnya gitu. Sebelum dia tidur dia sudah tahu kalau misal dia dimandiin, disusuin, lampunya digelapin, dibacain buku berarti sudah waktunya tidur," papar Indra.

"Dia lama-lama tidur sendiri," sambungnya.

Sosok yang setiap hari membacakan buku untuk Baby Issa sebelum tidur adalah Nikita Willy.

Sebelumnya diberitakan melalui kanal YouTube Nikita Willy yang tayang beberapa waktu lalu, Nikita berbagi mengenai manfaat anaknya tidur sendiri sedari dini.

"Kita sleep trained dia pada saat umur empat bulan. Awalnya dia enggak bisa tidur sendiri tanpa aku," ujar Nikita Willy.

"Tapi, sekarang alhamdulillah sudah bisa, jadi dia sudah bisa independent sleep-nya dan dia bisa tidur lebih lama juga," sambungnya.

Nikita mengungkapkan bahwa ketika Baby Issa masih tidur bersamanya, bisa mengganggu kualitas tidur dirinya, Indra, dan Baby Issa sendiri.

"Kalau misalkan dia tidur bareng sama kita, setiap dia mengeluarkan suara sedikit. Aku reflek kayak nyamperin dia dan itu ganggu tidurnya dia banget," ungkap Nikita Willy.

"Karena, baby itu kan masih active sleep, masih suka berisik-berisik pada saat tidur, padahal dia lagi tidur," beber Nikita Willy.

Kini, baik Nikita, Indra dan Baby Issa bisa menikmati tidur yang lebih berkualitas.

Baca Juga: Nikita Willy Jadi Inspirasi Ibu Mandiri, Meski Bergelimang Harta Rajin Belanja Sendiri di Supermarket Sambil Menggendong Bayi