Tanda-tanda Hamil 1 Hari yang Mudah Dideteksi, Tanpa Perlu Menggunakan Test Pack Terlebih Dahulu

By Ruby Rachmadina, Minggu, 16 Oktober 2022 | 16:45 WIB
Tanda kehamilan 1 hari yang mudah dideteksi. (Nakita.id/ Naura)

Nakita.id – Kehadiran sang buah hati kerap jadi momen yang ditunggu-tunggu bagi setiap pasangan yang telah menikah.

Setiap kali setelah berhubungan badan Moms tentu ingin mengetahui tanda-tanda kehamilan.

Moms mungkin merasa sangat antusias ingin segera memiliki momongan.

Namun tanda-tanda kehamilan kerap tidak disadari oleh sebagian wanita.

Moms baru bisa merasakan tanda kehamilan jika telah memasuki usia 5-6 minggu.

Tanda-tanda kehamilan yang dialami setiap ibu tentu berbeda-beda.

Ada yang mungkin merasakan gejala kehamilan di pertama atau kedua minggu setelah kehamilan terjadi.

Agar Moms tidak melewatkan momen kehadiran Si Kecil di dalam perut, sudah seharusnya Moms mengetahui tanda-tanda kehamilan di minggu pertama.

Bahkan tanda kehamilan juga sudah bisa dideteksi lebih dini.

Moms bisa merasakan tanda-tanda kehamilan 1 hari.

Dilansir dari berbagai sumber berikut tanda-tanda hamil 1 hari yang perlu diketahui.

Baca Juga: Normalkah Kram Perut Setelah Melahirkan? Kenali Tanda-tandanya yang Perlu Dikhawatirkan

Tanda-tanda Hamil 1 Hari

1. Muncul Mual dan Muntah

Mual dan muntah memang umum terjadi sebagai tanda awal kehamilan.

Kondisi ini hampir dirasakan oleh para ibu hamil.

Ada berbagai macam penyebab ibu hamil sering mengalami mual dan muntah, seperti ketika mencium aroma dari makanan yang menyengat.

Sebagian besar perempuan hamil akan merasakan tanda-tanda ini pada kehamilan 5-6 minggu.

Mual dan muntah juga bisa dibarengi dengan nafsu makan berubah dan perut yang terasa kembung.

Mual dan muntah juga membuat ibu sering mengeluhkan sakit kepala.

2. Kerap Merasa Cemas

Tanda-tanda hamil 1 hari bisa dilihat apabila Moms kerap merasa cemas.

Perempuan yang tengah mengandung cenderung lebih sensitif.

Gejala kehamilan dirasakan karena didorong oleh perasaan cemas.

Perasaan cemas juga terjadi akibat perubahan hormon yang dialami para perempuan hamil.

Perubahan hormon inilah yang memengaruhi terhadap perubahan suasana hati.

Baca Juga: Kenali Mulai Sekarang Apa Saja Tanda-tanda Hamil Kembar di Sini

3. Payudara Lebih Sensitif

Tanda-tanda hamil 1 hari lainnya adalah ketika terjadinya perubahan pada payudara Moms.

Payudara ibu hamil akan mengalami bentuk menjadi lebih besar.

Ini terjadi untuk mempersiapkan diri agar bisa memberikan ASI secara eksklusif.

Pemberian ASI dilakukan untuk memenuhi kebutuhan nutrisi bayi.

Selain jadi lebih sensitif, payudara juga terasa nyeri apabila disentuh, mudah tegang atau terasa penuh.

Beberapa ibu hamil juga kerap mengalami perubahan warna payudara menjadi lebih gelap.

Sebenarnya belum ada penelitian yang menyimpulkan secara pasti tanda-tanda kehamilan 1 hari.

Tetapi tanda kehamilan yang paling kentara adalah saat Moms terlambat datang bulan.

Salah satu cara untuk mengkonfirmasi adalah dengan menjalani tes kehamilan.

Tes kehamilan bisa dilakukan melalui urin dengan menggunakan test pack.

Akan tetapi jika ingin yakin, sebaiknya datangi dokter kandungan atau bidan.

Baca Juga: Kenali Tanda-tanda Hamil Anak Perempuan Secara Akurat, Salah Satunya Ibu Sering Mual dan Muntah