Pilihan Sabun Bayi yang Cocok untuk Orang Dewasa

By Syifa Amalia, Senin, 17 Oktober 2022 | 11:18 WIB
Moms, ini dia beberapa rekomendasi sabun bayi yang cocok untuk kulit orang dewasa. (Nakita.id/Adel)

Nakita.idSabun bayi tidak hanya lembut untuk kulit Si Kecil tapi siapa sangka kalau dapat juga digunakan oleh orang dewasa.

Dalam merawat kulit bayi yang masih sensitif, mereka membutuhkan sabun bayi yang ringan.

Sabun bayi yang dipilih harus bebas dari kandungan bahan kimia berbahaya yang dapat menyebabkan iritasi.

Formula yang ringan dan lembut dalam sabun bayi ini rupanya juga dapat disertakan dalam rangkaian rutinitas perawatan tubuh.

Terutama bagi Moms yang memiliki kulit sensitif dan memiliki masalah kulit lainnya.

Jika tertarik mencoba, berikut ini adalah rekomendasi sabun bayi yang cocok untuk orang dewasa.

Sabun Bayi yang Cocok untuk Orang Dewasa

1. Sebamed Baby Bubble Bath

Menggunakan sabun bayi untuk orang dewasa seringkali jadi pilihan beberapa orang.

Salah satu produk yang bisa digunakan adalah Sebamed Baby Bubble Bath.

Sebamed Baby Bubble Bath memiliki keunggulan dalam mengatasi iritasi kulit karena sangat lembut dan tidak menimbulkan reaksi alergi.

Manfaat ini juga didukung oleh kandungan ekstrak chamomile dalam sabun mandi bayi.

Selain itu penggunaan sabun ini disarankan untuk yang mengalami masalah kulit seperrti eksim, psoriasis, dan biang keringat.

Baca Juga: 5 Merk Sabun Cair untuk Bayi Beserta Harga Terbaru, Aman Digunakan untuk Kulit Si Kecil

Sabun mandi ini tidak hanya baik untuk membersihkan kulit bayi dengan lembut tetapi juga menjga keseimbangan pH kulit bayi.

Harga produk ini mulai dari Rp 128.000.

2. Zwitsal Baby Bar Soap Classic

Rekomendasi sabun bayi untuk kulit orang dewasa adalah Zwitsal Baby Bar Soap Classic.

Sabun ini biasa digunakan oleh bayi yang memiliki kulit sensitif.

Kandungan alami di dalamnya bermanfaat untuk menjaga kulit dan membuatnya tetap lembab.

Bahan alami tersebut seperti Canola oil untuk melembabkan kulit.

Selain itu, Vitamin E bertindak sebagai antioksidan alami untuk melindungi kulit.

Produk Zwitsal Baby Bar Soap Classic telah teruji sebagai sabun yang hipoalergenik.

Artinya sabun tidak menyebabkan reaksi iritasi pada kulit.

Untuk mendapatkan sabun ini, harganya cukup terjangkau yakni mulai dari Rp6.000.

3. Pigeon Baby Transparant Soap

Sabun yang bisa digunakan oleh orang dewasa berikutnya adalah Pigeon Baby Transparant Soap.

Baca Juga: 5 Pilihan Sabun Bayi yang Cocok untuk Orang Dewasa dengan Kulit Sensitif

Produk ini aman untuk pemilik kulit sensitif yang telah teruji tidak dapat menyebabkan reaksi alergi.

Apalagi sabun ini dilengkapi dengan kandungan bahan alami seperti jojoba oil yang membantu melembabkan kulit.

Serta adanya kandungan chamomile yang membantu melindungi kulit dari iritasi.

Moms bisa membeli sabun ini dengan harga mulai dari Rp 28.000.

4. My Baby Soap Soft & Gentle

Produk sabun My Baby Soap Soft & Gentle bisa dijadikan pilihan karena diperkaya dengan kandungan bahan alami.

Sabun ini diformulasikan dengan adanya vitamin E dan gandum untuk merawat kulit agar tetap lembut dan sehat.

Harga sabun My Baby Soap Soft & Gentle mulai dari Rp 3.500.

5. Corine de Farme Ultra-Protecting Hair & Body Wash

Sabun bayi rekomendasi berikutnya adalah Corine de Farme Ultra-Protecting Hair & Body Wash.

Produk ini memiliki 95% bahan alami dari tumbuh-tumbuhan diantaranya minyak zaitun, shea butter, estrak calendula, dan vegetal glyceine.

Hal inilah yang membuatnya mampu melembabkan kulit tanpa menyebabkan risiko reaksi alergi.

Harga Corine de Farme Ultra-Protecting Hair & Body Wash berkisar mulai dari Rp 196.000.

Baca Juga: Kandungan Berbahaya dalam Sabun Bayi yang Harus Moms Ketahui!