Daftar Makanan yang Harus Dibuang Setelah Kulkas Mati Berjam-jam

By Amallia Putri, Senin, 17 Oktober 2022 | 11:50 WIB
Makanan yang harus dibuang setelah kulkas mati berjam-jam (Nakita/Kirana)

Karena penurunan suhu membuat tekstur makanan sisa jadi berubah.

Tak hanya itu saja, rasanya pun juga jadi berbeda. Hal ini biasanya terjadi pada makanan yang berkuah.

Barangkali Moms merasa tak masalah mengonsumsi makanan dengan tekstur dan rasa yang sudah berbeda.

Namun, jika kondisinya sudah seperti ini, artinya sudah tidak layak untuk dikonsumsi.

2. Susu

Setelah empat jam diletakkan di dalam lemari es yang mati, kualitas susu menjadi menurun.

Moms bisa cek aroma dari susu, apabila sudah tidak segar lagi seperti bau asam, sebaiknya dibuang saja.

Hal ini tak hanya berlaku untuk susu hewani saja, tapi juga susu nabati, ya, Moms.

Mengetahui susu nabati sudah basi atau belum memang sedikit susah.

Melansir dari Kompas, caranya adalah dengan menuangkannya ke dalam gelas. 

Setelah itu, lihat konsistensinya rata atau tidak.

Jika sudah tidak rata, maka sudah tak layak untuk dikonsumsi.