Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Pakai Soda Kue, Apakah Efektif?

By Shannon Leonette, Rabu, 19 Oktober 2022 | 07:45 WIB
Salah satu cara menghilangkan bekas jerawat adalah dengan soda kue. Lantas, efektifkah cara ini? Simak penjelasannya di sini. (Nakita.id/Syifa)

Nakita.id - Apakah Moms sedang mencari cara menghilangkan bekas jerawat?

Sebenarnya ada berbagai cara menghilangkan bekas jerawat yang bisa Moms coba.

Salah satu cara menghilangkan bekas jerawat adalah dengan soda kue.

Meski begitu, apakah cara ini benar-benar efektif?

Sebelum itu, Moms harus tahu bahwa jerawat bisa muncul ketika pori-pori di wajah tersumbat oleh minyak yang diproduksi secara alami oleh tubuh.

Penyumbatan ini dapat menyebabkan bakteri tumbuh, sehingga muncul jerawat.

Umunya, jerawat sendiri muncul di wajah.

Akan tetapi, hal ini tidak menutup kemungkinan untuk jerawat muncul di leher, dada, dan punggung.

Jerawat sendiri biasanya memakan waktu yang cukup lama untuk benar-benar hilang.

Akan tetapi, jerawat yang hilang tentu tak selamanya hilang dan akan meninggalkan bekas jerawat.

Bekas jerawat inilah yang akan mengganggu penampilan wajah Moms sehari-harinya.

Baca Juga: Jangan Sedih, Ini Cara Menghilangkan Hitam Bekas Jerawat di Wajah

Untuk itu, cara menghilangkan bekas jerawat salah satunya adalah dengan soda kue.

Akan tetapi, apakah cara ini efektif?

Simak penjelasannya berikut ini ya, Moms.

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Pakai Soda Kue, Apakah Efektif?

Melansir dari Medical News Today, soda kue memiliki sifat anti-inflamasi dan antiseptik.

Keduanya ini dapat membantu mengurangi munculnya jerawat, serta mengatasi rasa sakit dan peradangan pada wajah.

Meski begitu, cara ini justru terbilang tidak aman, Moms.

Bahkan, hal ini sudah disampaikan oleh banyak tenaga kesehatan.

Pasalnya, soda kue dapat mengiritasi kulit. Juga, dapat menghilangkan minyak pelindung yang penting untuk kulit.

Tak hanya itu, Moms. Soda kue juga memiliki tingkat pH yang sangat tinggi dari tingkat pH kulit.

Beberapa efek samping pemakaian soda kue untuk menghilangkan bekas jerawat dapat dijabarkan berikut ini.

Efek Samping Pemakaian Soda Kue untuk Menghilangkan Bekas Jerawat

- Kulit sangat kering

Baca Juga: Bagaimana Cara Menghilangkan Bekas Jerawat yang Menghitam? Gunakan 3 Bahan Alami Ini Saja, Moms!

- Timbul kerutan dini

- Jerawat bertambah parah

- Iritasi dan peradangan pada kulit

- Sensitif terhadap unsur-unsur alami, seperti matahari

Cara Menghilangkan Bekas Jerawat dengan Soda Kue

Apabila Moms ingin mencoba cara ini, pastikan Moms menggunakannya seminimal mungkin untuk menghindari beberapa efek samping yang sudah disebutkan sebelumnya.

Untuk menghilangkan bekas jerawat, pertama, Moms perlu membuat pasta campuran 2 sendok teh soda kue dan sedikit air.

Setelahnya, aplikasikan pasta tersebut pada area bekas jerawat.

Diamkan selama 20 menit sebelum dibilas hingga bersih.

Setelahnya, pastikan Moms mengaplikasikan pelembab setiap sesudah penggunaan ya.

Hal ini dilakukan untuk mengurangi risiko kulit benar-benar mengering.

Selamat mencoba!

Baca Juga: Jangan Asal Pegang dengan Tangan, Ini Cara Menghilangkan Bekas Jerawat Hitam di Pipi