Rajin Pakai Masker Kunyit, Gak Disangka Bisa Menghilangkan Jerawat Secara Alami dan Cepat

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 23 Oktober 2022 | 18:00 WIB
Cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita (Kolase foto Nakita.id)

Nakita.idCara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita, ini tipsnya.

Apakah Moms sedang mencari cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita?

Cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita ternyata mudah sekali lo, Moms.

Tak perlu perawatan di klinik kecantikan, Moms bisa mengatasi jerawat dengan bahan-bahan alami.

Walaupun berasal dari bahan alami, tapi khasiatnya tak usah diragukan lagi, Moms.

Beberapa bahan ini telah terbukti ampuh dan menjadi andalan untuk menghilangkan jerawat dengan cepat.

Lantas, bagaimana cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita?

Berikut ini penjelasannya.

Cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita

Melansir dari Vogue, inilah beberapa pilihan cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita.

1. Kunyit dan madu

Selain menambah kenikmatan masakan, kunyit ternyata dapat berguna untuk menghilangkan jerawat, Moms.

Dengan sifatnya yang anti-inflamasi, kunyit bisa membantu mengecilkan ukuran jerawat.

Baca Juga: Ikuti Cara Menghilangkan Jerawat Secara Alami dengan Lidah Buaya Agar Kesehatan Kulit Wajah Terjaga

Kunyit juga mampu menghilangkan minyak berlebih dari kulit.

Agar hasilnya lebih maksimal, Moms sebaiknya memadukan kunyit dengan madu.

Sebab, madu bisa menangkal bakteri dalam jerawat dan juga memiliki sifat anti-mikroba.

Cara menggunakannya sangat praktis.

Cukup tambahkan 1/2 sendok teh kunyit ke 1 sendok makan madu dan aduk rata.

Setelah itu, oleskan pada kulit yang basah dan biarkan selama lima menit.

Jika sudah, bilas dengan air.

2. Air jeruk nipis

Dibalik rasanya yang segar dan asam, air jeruk nipis ternyata bersifat anti bakteri, Moms.

Dengan begitu, dapat membantu menghilangkan jerawat dengan membunuh bakteri setelah terbentuk.

Air jeruk nipis juga kaya akan vitamin C dan asam sitrat, sehingga dapat membantu mencerahkan kulit dari waktu ke waktu.

Untuk menggunakannya, Moms memerlukan kapas.

Baca Juga: Begini Caranya Menghilangkan Jerawat Secara Alami dengan Tomat

Kemudian, oleskan air jeruk nipis langsung ke jerawat dan biarkan selama 5-10 menit sebelum dibilas.

3. Jeruk, kiwi, dan stroberi

Ketiga buah ini semuanya memiliki kandungan asam sitrat yang tinggi, yang membantu mengeringkan sebum.

Campurkan keduanya untuk membuat masker wajah di rumah dan biarkan selama 10 menit.

Jika sudah didiamkan, bilas dengan air bersih.

4. Almond

Tahukah Moms, almond ternyata termasuk dalam makanan super yang kaya akan mineral dan vitamin E, lo.

Tak heran bila almond sering dijadikan bahan penting dalam scrub dan masker wajah.

Dengan kandungan tersebut, almond dapat membantu merevitalisasi kulit.

Cara menggunakan almond untuk menghilangkan jerawat mudah sekali, Moms.

Pertama-tama, masukkan almond secukupnya ke dalam blender, lalu campur dengan air atau buah.

Oleskan sebagai masker atau obat jerawat dan biarkan hingga 30 menit.

Nah, itu cara menghilangkan jerawat secara alami dan cepat untuk wanita.

Baca Juga: 7 Cara Menghilangkan Jerawat dengan Cepat dalam 1 Hari, Ikuti Langkah-langkahnya