Modalnya Tak Sampai Ratusan Ribu, Pakai Kopi untuk Perawatan Wajah Bisa Angkat Sel Kulit Mati hingga Bikin Lebih Glowing

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 23 Oktober 2022 | 20:00 WIB
Cara menggunakan kopi untuk kecantikan (Dok. Nakita/David)

Nakita.id - Apakah Moms tahu kalau kopi bisa digunakan untuk mengatasi masalah kulit?

Kopi merupakan sumber antioksidan yang bagus untuk merawat kulit.

Kalian bisa menggunakannya sebagai eksfoliator atau mengangkat sel kulit mati.

Bubuk kopi merupakan salah satu eksfoliator terbaik.

Pasalnya, bubuk kopi tidak larut sepenuhnya di dalam air.

Kalian bisa menjadikan minuman ini sebagai scrub untuk mengangkat sel kulit mati.

Penelitian di tahun 2013 menyebutkan kalau kandungan di dalam kopi juga bisa meningkatkan kesehatan kulit seperti dilansir dari Medical News Today.

Sedangkan asam kafeinnya bisa berfungsi untuk meningkatkan kolagen sekaligus mencegah penuaan dini.

Cara membuat eksfoliator kopi pun cukup mudah Moms.

Kalian hanya perlu bubuk kopi, gula dan jus lemon.

Gosok ke wajah selama beberapa menit kemudian bilas.

Baca Juga: Cara Menghilangkan Kerutan di Bawah Mata Secara Alami, Hasilnya Langsung Terlihat dengan Bahan Rumahan 

Kegunaan Kopi untuk Kecantikan

1. Membersihkan pori-pori

Pori-pori yang tersumbat kotoran akan menimbulkan jerawat, komedo, hingga kulit kusam.

Moms bisa menjadikan kopi dan air perasan lemon sebagai alat pembersih kulit.

Moms hanya perlu mencampurkan 1 sdm bubuk kopi dengan perasan air lemon secukupnya.

Kemudian tempelkan campuran tersebut pada wajah secara merata selama 30 menit, kemudian bilas.

Lemon yang kaya akan vitamin C dikombinasikan dengan kandungan bubuk kopi akan membersihkan pori-pori secara tuntas.

Masker satu ini sangat cocok untuk wajah Moms yang berminyak.

Tips menggunakan kopi untuk kecantikan

2. Melembapkan dan mencerahkan

Siapkan satu sendok makan (sdm) kopi bubuk, 1 sdm madu kemudian campuran hingga menjadi pasta yang halus.

Oleskan masker pada wajah dan pijat lembut dengan gerakan melingkar, diamkan selama 20 menit kemudian bilas.

Baca Juga: Ketahui Apa Saja Kebiasaan yang Bisa Membuat Kulit Jadi Kusam dan Cara Mengatasinya Pakai Bahan Alami Kopi

Kombinasi antioksidan kopi dan madu yang melembapkan akan membuat kulit lembap dan bercahaya.

3. Menjaga kesehatan kulit

Siapkan 1 sdm bubuk kopi 1 sdm minyak zaitun, kemudian campurkan dengan merata dan oleskan pada wajah.

Pijat kemudian biarkan selama tiga menit lalu bilas, lihat perbedaannya, kulit Moms akan terlihat sehat alami dan lembap.

Masker ini sangat bagus untuk semua jenis kulit, apalagi untuk kuli kering.

Kandungan dua bahan yang dikombinasikan ini bisa menyehatkan kulit Moms.

Baca Juga: Sebelum Menyiram Tanaman dengan Kopi, Perhatikan Dulu Jenis Bunga dan Sayuran yang Tidak Disarankan Jika Diberi Pupuk dari Kopi