Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Beruntusan, Terpercaya dalam Menjaga Kulit Si Kecil yang Sensitif

By Ruby Rachmadina, Senin, 24 Oktober 2022 | 19:45 WIB
Rekomendasi sabun bayi untuk kulit beruntusan. (Nakita.id/Adel)

Rekomendasi Sabun Bayi untuk Kulit Beruntusan

1. Lactacyd Baby Liquid Soap

Rekomendasi sabun bayi untuk kulit beruntusan pertama adalah Lactacyd Baby Liquid Soap.

Sabun ini terbuat dari ekstra susu yang dapat menjaga kelembapan dan kehalusan kulit bayi.

Dengan formula hypoalergenik, sabun ini tidak menyebabkan kulit alergi atau iritasi.

Bahkan, Lactacy Baby Liquid Soap memiliki pH yang sesuai dengan kondisi alami kulit bayi.

Produk favorit pada ibu ini tidka mengandung detergen dan fragrance, sehingga tidak berbusa dan juga berbau menyengat.

Gunakan sabun ini untuk melindungi kulit bayi dari paparan kuman dan bakteri sehingga meminimalisir terjadinya alergi di kulit Si Kecil.

2. Sebamed Baby Bubble Bath

Rekomendasi sabun bayi untuk kulit beruntusan selanjutnya yang bisa Moms beli adalah Sebamed Baby Bubble Bath.

Pada sabun ini terdapat kandungan ultra-mild dan hypoallergenic yang cocok ubntuk kulit bayi sensitif tanpa khawatir timbulkan alergi.

Sebamed Baby Bubble Bath memiliki pH 5.5 normal dan sudah teruji klinis aman digunakan pada kulit bayi yang sensitif.

Extra mild diformulasikan untuk membersihkan kulit bayi tanpa merusak lipid.

Pemakaian sabun Sebamed Baby Bubble Bath juga dapat mencegah biang keringat dan menjauhkan dari iritasi dan gatal di kulit.

Baca Juga: Pilihan Terbaik Sabun Gatal untuk Anak yang Aman Digunakan Sehari-hari