Gagal Ginjal Akut Bisa Memicu Komplikasi, Jangan Disepelekan!

By Ratnaningtyas Winahyu, Rabu, 26 Oktober 2022 | 12:29 WIB
Komplikasi gagal ginjal akut, salah satunya menjadi penyakit ginjal kronis (Dok. Tabloid Nakita)

- Sering mengantuk

- Jumlah air seni/air kecil semakin sedikit bahkan tidak bisa buang air kecil sama sekali

- Warna urine berubah menjadi pekat atau kecokelatan

Apabila Moms melihat satu atau lebih dari gejala tersebut, sebaiknya segera periksakan Si Kecil ke dokter.  Dengan begitu, anak bisa mendapatkan penanganan yang tepat sesuai kondisinya.

Pasalnya, jika benar gagal ginjal akut dan dibiarkan terus menerus, maka bisa mengakibatkan komplikasi serius.

Komplikasi gagal ginjal akut

Melansir dari NHS, inilah komplikasi yang paling serius dari gagal ginjal akut:

1. Dalam kasus yang parah, kadar kalium yang tinggi dalam darah dapat menyebabkan kelemahan otot, kelumpuhan, dan masalah irama jantung.

2. Terlalu banyak cairan dalam tubuh dapat menyebabkan penumpukan cairan di lengan dan kaki (edema) atau di paru-paru (edema paru).

3. Darah asam (asidosis metabolik) dapat menyebabkan mual, muntah, mengantuk dan sesak napas.

4. Penyakit ginjal kronis

Nah, itulah dia Moms penjelasan tentang komplikasi gagal ginjal akut. Hati-hati, ya!

Baca Juga: Ciri-ciri Penyakit Gagal Ginjal Akut yang Dialami Anak-Anak, Ini Gejala yang Paling Sering Terjadi