Ketiak yang Hitam Setelah Melahirkan Bisa Diputihkan Lagi, Begini Tips Ampuh yang Bisa Moms Coba!

By Kintan Nabila, Jumat, 28 Oktober 2022 | 07:00 WIB
penyebab dan cara mengatasi ketiak gelap setelah melahirkan ()

Hasilnya pori-pori di ketiak akan mengencang dan menjadi lebih putih.

2. Lemon dan mentimun

Mentimun memiliki efek astringen yang sangat baik pada pori-pori di area ketiak.

Moms dapat  mencampur air perasan lemon dan air mentimun dengan perbandingan 1:1.

Oleskan pada kulit ketiak tunggu sekitar 25 menit lalu bilas dengan air dingin.

Campuran bahan alami ini akan membantu mencerahkan kulit ketiak.

Serta membantu menghilangkan area gelap pada lipatan kulit lainnya.

3. Tomat

Potong tomat menjadi irisan tipis dan kemudian oleskan pada ketiak selama sekitar 10 menit lalu bilas dengan air hangat.

Moms dapat melakukannya sehari sekali sebelum mandi untuk mencerahkan kulit ketiak dengan cepat.

4. Kunyit, tepung, yogurt, dan susu

Campuran kunyit, tepung, yogurt dan susu dapat membuat kulit putih, halus, dan mengurangi penggelapan ketiak selama kehamilan.

Campur bubuk kunyit, tepung, dan susu segar tanpa pemanis dan yogurt masing-masing 1 sendok teh.

Oleskan campuran tersebut pada ketiak, diamkan hingga benar-benar kering dan tunggu 20 menit lalu bilas pakai air hangat .

Baca Juga: Parutan Kentang Bisa Memutihkan Kulit Ketiak yang Selama Ini Bikin Minder, Berkut Sederet Bahan Alami Lain yang Berkhasiat Sama Ampuhnya