3 Contoh Kata Pengantar Makalah Hingga Laporan yang Bisa Ditiru

By Syifa Amalia, Minggu, 30 Oktober 2022 | 12:00 WIB
Contoh penulisan kata pengantar singkat yang benar. (Freepik.com)

Nakita id – Dalam membuat karya tulis, bagian pertama yang perlu ditulis adalah kata pengantar.

Baik itu pada makalah, skripsi, buku hingga proposal membutuhkan kata pengantar sebagai salah satu susunan karya tulis yang lengkap.

Meski begitu, rupanya masih banyak orang yang bingung bagaimana cara menulis kata pengantar.

Kata pengantar memiliki struktur penulisan yang harus diikuti dengan benar.

Terdapat bagian pembukaan, isi dan penutup. Setiap bagian tersebut memiliki pedoman penulisan yang berbeda-beda.

Pada halaman pembukaan, kata pengantar berisi mengenai ucapan-ucapan dari penulis atas terselesaikannya penulisan karya tulis yang telah dibuat.

Setelah ucapan rasa syukur, kemudian dilanjutkan dengan ucapan terima kasih kepada orang-orang yang telah membantu dalam proses penyelesaian penulisan karya tulis tersebut.

Pada bagian isi, berisikan mengenai gambaran singkat dari isi karya tulis yang dibuat.

Dapat dimulai dengan menyebutkan judul karya tulis hingga menjelaskan secara singkat mengenai isi karya tulis tersebut.

Pada bagian penutup, berisi tentang permohonan maaf serta harapan penulis dari karya tulis yang telah dibuat.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut ini adalah beberapa cara contoh kata pengantar yang bisa dijadikan referensi saat membuat karya tulis.

Baca Juga: Hal yang Tidak Perlu Ada Dalam Kata Pengantar, Update Terbaru Jangan Sampai Salah

Contoh Penulisan Kata Pengantar

1. Contoh Kata Pengantar Makalah

Kata Pengantar

Puji syukur saya panjatkan kehadirat Allah SWT, atas rahmat-Nya dan karunia-Nya saya dapat menyelesaikan makalah singkat tepat pada waktunya.

Adapun judul dari makalah singkat ini adalah “Manajemen Keuangan Perusahaan”.

Pada kesempatan kali ini, saya mengucapkan banyak terima kasih kepada dosen mata kuliah manajemen perusahaan yang telah membimbing saya untuk menyelesaikan makalah singkat ini.

Selain itu, saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada pihak-pihak yang telah membantu saya dalam menyelesaikan makalah singkat ini.

Penulis menyadari bahwa dalam menulis makalah singkat ini masih jauh dari kata sempurna

Oleh karena itu, kritik dan saran yang membangun diharapkan dapat membuat makalah singkat ini menjadi lebih baik serta bermanfaat bagi penulis dan pembaca.

Bogor, 12 Februari 2022

Penulis

2. Contoh Kata Pengantar Laporan PKL

Kata Pengantar

Segala Puji Bagi Allah SWT atas nikmat yang sudah diberikan, penulis sudah dapat membuat serta menyelesaikan laporan Praktik Kerja Langsung (PKL) atau laporan magang.

Baca Juga: Cara Membuat Kata Pengantar Makalah, Jelas dan Mudah Dipahami

Adapun pembuatan laporan ini ditujukan sebagai syarat kelulusan dar mata kuliah PKL atau magang.

Saya dapat menyelesaikan magang dengan baik tidak lepas berkat bantuan dari teman-teman kantor (nama kantor) tempat saya magang. 

Begitu juga dengan pembuatan laporan magang tidak lepas dari bantuan teman-teman kuliah serta bimbingan dari banyak pihak.

Oleh karena itu, saya mengucapkan banyak terima kasih kepada (nama) selaku Kepala Program Studi, Universitas (nama), (nama) selaku dosen pembimbing, (nama) pemimpin perusahaan), (nama) selaku pembimbing magang di perusahaan (nama), dan teman-teman, dan seterusnya. 

Penulis menyadari bahwa laporan magang ini masih banya kekurangan, sehingga penulis secara terbuka menerima setiap kritik dan saran dari pembaca.

Laporan PKL yang ditulis ini semoga bisa dijadikan sebagai referensi bagi pembaca terutama mahasiswa dengan satu program studi yang sama. 

Tempat, Tanggal Pembuatan

Penulis

3 Contoh Kata Pengantar Proposal

Kata Pengantar

Puji syukur kehadirat Allah Ta’ala atas segala nikmatNya sehingga proposal Seminar Linguistik yang berjudul Analisis Wacana Kritis pada Rubrik (Kuasa) Bahasa Di Majalah Tempo ini dapat diselesaikan dengan maksimal, tanpa ada halangan yang berarti.

Proposal ini disusun untuk memenuhi tugas akhir mata kuliah Seminar Linguistik.

Baca Juga: Contoh Kata Pengantar Singkat Untuk Makalah, Laporan, Hingga Proposal, Bisa Jadi Referensi Bagi Para Penulis

Pemilihan tema ini didasari atas keresahan penulis terhadap kebijakan-kebijakan pemerintah terhadap pemertahanan dan perkembangan bahasa Indonesia yang tidak mengacu pada data atau permasalahan yang benar-benar terjadi dalam masyarakat pengguna bahasa Indonesia.

Data permasalahan bahasa tersebut dapat direpresentasikan dalam tulisan berupa artikel, esai, atau opini terkait bahasa yang terbit di salah satu media massa.

Semoga dengan adanya proposal analisis wacana kritis ini dapat membuka pola pikir penulis khususnya dan pembaca pada umumnya terkait pengaruh-pengaruh kritik dan masukan terhadap kebijakan bahasa Indonesia.

Proposal ini dapat diselesaikan tepat pada waktunya tidak lepas dari bantuan dan dukungan dari berbagai pihak.

Untuk itu saya ucapkan terima kasih atas segala bantuannya dalam berbagai bentuk hingga proposal ini dapat terselesaikan dan sampai ke tangan pembaca.

Penulis menyadari bahwa masih banyak kesalahan dalam penyusunan proposal ini, baik dari segi EBI, kosakata, tata bahasa, etika maupun isi.

Maka dari itu, penulis sangat mengharapkan kritik dan saran seluas-luasnya dari pembaca yang kemudian akan penulis jadikan sebagai evaluasi.

Demikian, semoga proposal bahasa ini dapat diterima sebagai ide/gagasan yang menambah kekayaan intelektual bangsa.

Semarang, 30 Juni 2022

Penulis

Itulah beberapa contoh kata pengantar makalah hingga proposal yang bisa dijadikan referensi.

Baca Juga: Poin dan Struktur dalam Kata Pengantar yang Perlu Moms Ketahui