Cara Menjual Emas Tanpa Surat Supaya Tidak Rugi, Ini Tipsnya

By Diah Puspita Ningrum, Minggu, 30 Oktober 2022 | 12:15 WIB
Cara menjual emas tanpa surat (Nakita.id/Cynthia)

Nakita.id - Bagaimana cara menjual emas tanpa surat mungkin menjadi pertanyaan banyak orang.

Cara menjual emas tanpa surat memang bukan menjadi pilihan terbaik karena harganya tidak akan maksimal.

Tapi, cara menjual emas tanpa surat perlu Moms tahu jika dalam keadaan mendesak karena suratnya sudah hilang.

Baik emas batang atau emas perhiasan menjadi salah satu investasi berharga.

Ini karena harga emas cenderung mengalami kenaikan dalam waktu lama.

Menjual emas pun terbilang mudah, Moms.

Ini karena nyaris semua toko perhiasan mau menerima jual beli emas.

Apalagi jika Moms membeli perhiasan dan menjualnya di toko yang sama.

Moms tetap bisa menjual emas yang tidak ada suratnya.

Tapi perlu kalian tahu kalau harganya tidak akan setinggi emas dengan surat.

Ditambah, pihak toko harus melakukan pengecekan dan pemeriksaan kadar emas.

Baca Juga: Cara Membersihkan Perhiasan Emas yang Menghitam dengan Cara Rumahan 

Melansir dari berbagai sumber, jika Moms mau menjual emas tanpa surat, sejumlah hal ini bisa jadi pertimbangan.

Cara Jual Emas Tanpa Surat

1. Harga Emas

Moms perlu mengamati harga emas sebelum menjualnya.

Ini karena mengamati harga emas di pasaran bisa memberikan bayangan harga emas yang akan dijual.

Hindari menjual emas ketika harga emas turun karena harganya akan turun.

Meski tidak semahal ketika menjual emas dengan surat,emas tanpa surat juga masih bisa untung jika dijual di waktu yang tepat.

Cara menjual emas tanpa surat

2. Mengecek emas

Ketika menjual emas, pastikan kondisi emas dalam keadaan bagus. Pastikan kalian melakukan pengecekan lebih dulu ke ahlinya.

Emas yang terlihat berkilau dan mulus akan lebih menarik dan dihargai lebih mahal.

Moms bisa membersihkan emas dengan baking soda atau cairan alkohol.

Baca Juga: 5 Tips Membeli Emas di Toko Emas untuk Pemula, Moms Wajib Baca

3. Menghitung kadar emas

Kemurnian dan kadar emas sangat memengaruhi harga.

Pastikan dulu berapa kadar emas dan berat emas yang akan dijual.

Biasanya kadar emas 80-90% akan dibanderol dengan harga jual lebih tinggi.

Kemudian, ke mana menjual emas tanpa surat?

- Toko emas

- Pegadaian

- Marketplace /online

- langsung secara perorangan

Baca Juga: Hati-hati Masih Banyak Penipuan, Ikuti Tips Membeli Emas Agar Tidak Ditipu