Dampak Kurang Minum Air Putih Bisa Sampai Alami Gagal Ginjal Akut, Ini Takaran Minum Air Putih per Hari untuk Wanita

By Ratnaningtyas Winahyu, Minggu, 30 Oktober 2022 | 15:57 WIB
Dampak kurang minum air putih dan takaran minum air per hari untuk wanita (Nakita.id/Naura)

Nakita.id – Jangan dianggap sepele, berikut ini dampak kurang minum air putih.

Dampak kurang minum air putih penting untuk diketahui semua orang.

Pasalnya, dampak kurang minum air putih ternyata bukan hanya terlihat pada ginjal, Moms.

Kurang minum air putih rupanya juga bisa berpengaruh pada hal-hal lainnya.

Mulai dari konsentrasi, mood, hingga kesehatan tubuh.

Maka dari itu, penting untuk Moms memenuhi kebutuhan cairan per harinya.

Untuk lebih jelasnya, inilah beberapa dampak kurang minum air putih yang perlu diwaspadai.

Dampak kurang minum air putih

Melansir dari Eat This, berikut ini dampak kurang minum air putih pada tubuh.

1. Ginjal akan berfungsi dengan buruk

Agar ginjal bekerja dengan baik, dibutuhkan air untuk mengencerkan darah.

Tanpa air yang cukup, ginjal harus bekerja lebih keras untuk menyaring darah.

Dehidrasi parah juga dapat menyebabkan gagal ginjal atau lebih buruk lagi, batu ginjal.

Baca Juga: Salah Besar Kalau Minum Lebih Banyak! Ini Takaran Minum Air Putih bagi Pengidap Gagal Ginjal Akut yang Tepat