Diisukan Hamil Anak Kedua Setelah Rujuk Lagi, Rizky Billar dan Lesti Kejora Dikabarkan Pindah Rumah Kontrakan yang Lebih Sederhana dan Jauh dari Kata Mewah

By Hanifa Qurrota A'yun, Kamis, 3 November 2022 | 14:30 WIB
Lesti Kejora rujuk lagi dengan Rizky Billar (instagram.com/@lestikejora)

Nakita.id - Drama kisruh rumah tangga Lesti Kejora dan Rizky Billar kini tampaknya telah usai.

Keduanya pun memilih kembali rujuk dan membina rumah tangga seperti deia kala.

Bahkan, Lesti dan sang suami kini seolah semakin mesra.

Terbukti keduanya baru saja menikmati liburan di Thailand.

Hal itu terbongkar dari postingan yang diunggah teman Lesti Kejora.

Baru-baru ini, tengah beredar potret kebersamaan Lesti dengan Rizky Billar saat tengah berlibur di Thailand.

Meski Lesti sendiri tak mengunggahnya, salah seorang sahabat Lesti Kejora yang mengunggah momen liburannya bersama sang pedangdut dan Billar.

Dalam unggahan tersebut, terlihat Shania digandeng sang suami.

Di sisi lain, tampak Lesti Kejora digandeng Billar dan membawa Baby L.

Shania juga menambahkan lokasi dimana foto tersebut diambil, yakni di Chinatown Yaowarat Bangkok.

Sontak saja publik langsung heboh menanggapi kemunculan pasangan yang akrab disapa Leslar itu.

Baca Juga: BERITA POPULER: Beredar Luas Kabar Lesti Kejora Hamil Anak Kedua Rizky Billar hingga Cara Mengatasi Bau Kaki dengan Mudah Pakai Bahan Rumahan

 

Lesti Kejora dan Riky Billar liburan ke Thailand

Sebelumnya, kasus KDRT yang dilakukan Rizky Billar kepada Lesti Kejora membuat heboh Indonesia.

Lesti Kejora akhirnya melaporkan dugaan KDRT itu kepada pihak polisi. KDRT sendiri dipicu adanya dugaan perselingkuhan yang dilakukan Rizky Billar.

Bahkan, saat Lesti Kejora mencoba klarifikasi dengan dugaan itu, keduanya diketahui bertengkar dan Rizky mencekik hingga membanting Lesti Kejora.

Pasca berdamai dengan Rizky Billar, Lesti Kejora dikabarkan tengah mengandung anak kedua.

Menjawab itu tersebut, ayah Rizky Billar, Daniel Eddy pun angkat bicara.

Selaku ayah mertua Lesti Kejora, Daniel mengaku senang mendengar kabar kehamilan menantunya itu.

Namun, dilansir YouTube Intens Investigasi, Rabu (2/11/2022), kabar itu belum dapat dipastikan kebenarnya.

"Senang kita, sekarang sudah bahagia berdua lagi," ungkap ayah Billar.

Menurut Daniel, jika memang benar Lesti Kejora hamil anak kedua tak masalah karena itu sudah pemberian sang pencipta.

"Mendengar (hamil), tapi kalau benar ya alhamdulillah, enggak apa-apa itu kan pemberian Tuhan kalau dikasih terus," ungkapnya.

Baca Juga: 'Ayah Kejora Sehat-sehat Ya' Lesti Kejora Sudah Babak Belur Tapi Masih Mau Balik ke Rizky Billar, Endang Mulyana Justru Banjir Doa dari Netizen, Ada Apa?

Lebih lanjut, Daniel mengatakan bahwa saat ini Lesti Kejora dan Rizky Billar tengah mendalami agama dan menenangkan diri.

"Sekarang sedang menenangkan diri mau mendalami agama dulu," terangnya.

Pasangan Lesti Kejora dan Rizky Billar tampaknya ingin membuat suasana baru dalam rumah tangga mereka setelah berdamai terkait kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Keduanya memutuskan angkat kaki dari rumah mewah yang mereka sewa sejak beberapa waktu terakhir.

Kini, beredar video yang memperlihatkan Lesti Kejora dan suami berada di sebuah rumah yang lebih sederhana dari sebelumnya, tempat tinggal baru?

Lesti Kejora dan Rizky Billar dikabarkan pindah rumah setelah berdamai dari kasus kekerasan dalam rumah tangga (KDRT).

Tidak diketahui pasti tempat tinggal Lesti Kejora dan Rizky Billar saat ini.

Diketahui, Lesti Kejora dan Rizky Billar tak lagi tinggal di rumah kontrakan di Cilandak, Jakarta Selatan dan juga di rumah orangtua mereka.

Sebuah video beredar dan memperlihatkan Lesti Kejora dan Rizky Billar keluar dari sebuah rumah yang terlihat lebih sederhana dibandingkan rumah kontrakan sebelumnya.

Momen Lesti Kejora dan Rizky Billar keluar rumah diabadikan oleh seseorang dari lantai atas rumah di depannya.

Banyak yang menduga, rumah tersebut kini ditinggali oleh Lesti Kejora dan Rizky Billar.

Baca Juga: Beredar Luas Kabar Lesti Kejora Hamil Anak Kedua Rizky Billar, Orang Terdekat Sang Biduan Cuma Bisa Senyum

Keadaan rumah itu terlihat asri dengan pohon-pohon besar di depan rumah yang terekam.

Lesti Kejora dan Rizky Billar pindah rumah

Rizky Billar dan Lesti Kejora seolah terlihat ingin mencari ketenangan untuk rumah tangga mereka.

Selain itu, Lesti Kejora dan Rizky Billar seolah ingin memulai hidup baru dengan lebih sederhana.

Namun, belum diketahui pasti wilayah tempat tinggal Lesti Kejora dan Rizky Billar berada.

Dalam dokumentasi yang berbeda, kakak dari Rizky Billar, yakni Bobby membenarkan sang adik telah pindah rumah. Namun, ia enggan untuk membeberkan secara detail lokasi tersebut.

"Ya benar, pokoknya di suatu tempat lah, baru-baru (ini), berdua mereka," terang Bobby, dikutip dari YouTube SCTV Senin (31/10/2022).

Bobby mengaku bahwa Lesti dan Billar kini mengalami banyak perubahan dan menjadi pribadi yang lebih baik lagi.

"Ya, mungkin dengan kejadian ini, mereka bisa jadi lebih baik lagi lah intinya."

Perubahannya lebih deket lagi dengan keluarga, banyak lah perubahannya."

"Dari kejadian ini, mereka berdua menjadi lebih baik lagi," tutup Bobby.

Baca Juga: Siapa Bilang Rizky Billar Bangkrut? Terungkap Hadiah Mewah Ayah Baby L untuk Lesti Kejora Pasca Damai

Artikel ini telah tayang di TribunStyle dengan judul MESRA setelah Damai KDRT, Lesti & Billar Liburan ke Thailand, Bahagia di Tengah Isu Hamil Anak Kedua