Tips Agar Pinjaman Bank Disetujui, Anti Ditolak!

By Kirana Riyantika, Kamis, 3 November 2022 | 19:45 WIB
Penjelasan tips supaya pinjaman disetujui (Nakita.id/Karmita)

Nakita.id - Banyak orang yang penasaran mengenai tips supaya pinjaman disetujui.

Tips supaya pinjaman disetujui penting diketahui terutama bagi yang berencana mengajukan pinjaman.

Menerapkan tips supaya pinjaman disetujui bisa meningkatkan peluang pengajuan pinjaman Moms disetujui.

Terlebih, bagi Moms dan Dads yang sedang membutuhkan pinjaman.

Pinjaman uang bisa digunakan untuk berbagai hal seperti modal usaha, membayar sekolah anak, dan masih banyak lagi.

Sebelum mengajukan pinjaman, pastikan Moms dan Dads memilih bank dengan bunga rendah.

Moms dan Dads juga harus mencermati mengenai isi perjanjian ketika meminjam uang.

Berikut tips supaya pinjaman disetujui

1. Berpenghasilan tetap

Saat mengajukan pinjaman, biasanya pihak bank akan melihat penghasilan Moms dan Dads.

Ini sebagai upaya mencegah nasabah gagal membayar angsuran.

Bila penghasilan Moms dan Dads besar setiap bulannya, maka jumlah uang yang bisa dipinjam juga besar.

2. Menetapkan tujuan meminjam uang

Penting bagi Moms dan Dads menetapkan tujuan meminjam uang.

Baca Juga: Catat! Begini Cara Mengajukan KUR BRI dan Persyaratan yang Dibutuhkan

Sampaikan kepada pihak bank mengenai tujuan meminjam uang.

Penting juga menyesuaikan jumlah pinjaman dengan kemampuan bayar.

Jangan sampai jumlah angsuran nantinya melebihi gaji.

Disarankan, untuk mendapatkan keuangan ideal anggaran angsuran tidak lebih dari 30 persen dari gaji.

3. Memiliki riwayat BI Checking yang baik

Apakah Moms dan Dads pernah mengajukan pinjaman atau kredit sebelumnya?

Jika ya, pastikan riwayat membayar angsuran bagus.

Sebab, pihak bank akan mengecek data nasabah.

Apakah nasabah memiliki riwayat pembayaran yang baik atau tidak.

Bila Moms dan Dads memiliki riwayat BI Checking yang baik, artinya Momns dan Dads termasuk orang yang disiplin dalam membayar angsuran.

Sehingga membuat pihak bank yakin Moms dan Dads akan membayar angsuran tepat waktu.

4. Pilih tenor pinjaman

Tenor pinjaman merupakan jangka waktu yang ditetapkan untuk membayar angsuran pinjaman setiap bulannya.

Baca Juga: Polisi Grebek Kantor Pinjol, Sita Uang Rp 29,8 Miliar dari Rekening

Semakin lama tenor pinjaman yang dipilih, maka semakin ringan cicilan yang dibayarkan setiap bulannya.

Namun, risiko yang diperoleh dari memilih lama tenor pinjaman, bunga yang ditanggung akan lebih besar.

Sebaliknya, makin singkat tenor pinjamannya, beban bunga yang dibayarkan menjadi lebih sedikit.

Untuk menentukan tenor pinjaman, sebaiknya Moms memperhitungkan terlebih dahulu jumlah maksimal uang yang dapat Moms sisihkan setiap bulannya.

5. Menyiapkan dokumen

Moms dan Dads harus menyiapkan dokumen supaya pinjaman disetujui.

Mengutip dari laman resmi CIMB NIAGA, berikut tipis mengajukan pinjaman disetujui:

- Fotokopi identitas diri (KTP dan Kartu Keluarga)

- Fotokopi penghasilan atau slip gaji

- Fotokopi NPWP

- Fotokopi buku tabungan

- Dokumen kepemilikan agunan seperti BPKB, sertifikat (Jika Anda mengambil pinjaman beragunan)

Baca Juga: Syarat dan Cara Daftar BRI KUR Secara Online 2022