Laut dan Potensi dalam Ulasan Hukum Dasar Kimia, Materi IPA Kelas 10 SMA Kurikulum Merdeka

By Amallia Putri, Sabtu, 5 November 2022 | 07:08 WIB
Laut dan potensinya dalam hukum dasar kimia (Pixabay/dimitrisvetsikas1969)

Nakita.id - Sudahkah siswa dan siswi ketahui berbagai laut dan potensinya untuk ulasan hukum dasar kimia?

Jika belum, yuk, bahas bersama.

Reaksi kimia yang dijelaskan melalui hukum-hukum dasar kimia pada dasarnya bisa diterapkan dalam kehidupan sehari-hari.

Mengapa siswa dan siswi penting untuk mengetahuinya.

Tak hanya untuk menunjang nilai di sekolah saja, kita juga perlu tahu asal usul terbentuknya suatu zat.

Salah satu yang perlu diketahui adalah penjelasan air laut menggunakan hukum dasar kimia.

Kira-kira, apa potensi laut untuk kehidupan kita sehari-hari?

Ya, air laut dimanfaatkan menjadi garam kemudian dimanfaatkan untuk berbagai macam hal.

Melansir dari buku Ilmu Pengetahuan Alam untuk SMA kelas X, garam telah memainkan peran utama dalam sejarah.

Produksi garam sudah dilakukan manusia pada sekitar 800 tahun SM.

Bangsa Cina telah mengambil garam dari air laut sejak 6000 tahun SM.

 Baca Juga: Materi Kimia SMA Kelas 10 Kurikulum Merdeka: Cara Merumuskan Persamaan Reaksi Kimia yang Setara Beserta Contohnya

Rasa asin dari air laut barangkali membuat siswa dan siswi jadi bertanya-tanya, kok bisa?

Tak hanya itu saja, mengapa ion klorida adalah ion terbanyak dalam air laut?

Maka dari itu, murid-murid perlu tahu dulu persamaan kimianya, yaitu:

CO2 (g) + H2O (l) -> H2CO3 (aq)

H2CO3 (aq) + H2O (l) -> H3O + (aq) + HCO3 – (aq)

Ion hidronium ini (H3O + ) bersifat asam sehingga air hujan umumnya juga bersifat asam yang bisa perlahan-lahan melarutkan batuan gamping dan koral.

Akibatnya, ia menghasilkan ion kalsium dan menambah ion-ion bikarbonat dari persamaan berikut:

CaCO3 (aq) + CO2 (g) + H2O (l) à Ca+2 (aq) + 2 HCO3 – (aq)

Bagaimana Ion Natrium dan Klorida Ada di Dalam Air Laut?

Dalam hal ini batuan mineral albit (NaAlSi3O6 ) terekstrak oleh air hujan asam kemudian ion-ion natriumnya terbawa ke sungai menuju laut. 

Sebenarnya, pada lapisan kerak bumi hanya mengandung sedikit saja ion klorida. 

 Baca Juga: Penjelasan dan Contoh Lengkap Hukum Dasar Kimia dalam Kehidupan Sehari-hari, Salah Satunya Menentukan pH Air

Ion klorida yang ada di dalam air laut berasal dari gunung berapi.

Gas HCl adalah komponen utama gas dari gunung berapi.

Gas HCl yang diemisikan dari gunung berapi bersifat sangat larut dalam air sehingga mudah berubah fasa menjadi larutan HCl.

Sementara ion-ion Na dari batuan yang melapuk adalah sumber garam-garaman di laut.

Tips Belajar Kimia

Bagi siswa dan siswi yang baru menginjak kelas 10, ada beberapa tips belajar mata pelajaran Kimia, apa saja, ya?

- Jangan hanya hafalkan rumus

- Sering kerjakan latihan soal

- Asah kemampuan matematika dasar

- Pelajari konsep kimia

Itulah tadi pembahasan materi Kimia untuk siswa SMA kelas 10 mengenai potensi laut dari sisi hukum dasar kimia.

Baca Juga: Materi Kimia SMA Kelas 10: Mengenal Empat Hukum Dasar Kimia