Inspirasi Nama Bayi Laki-laki Kembar 2-3 Kata Beserta Arti Bermakna Baik

By Diah Puspita Ningrum, Sabtu, 5 November 2022 | 09:15 WIB
Rekomendasi nama bayi kembar laki-laki (pixabay.com/atomicqq)

Rekomendasi Nama Bayi Laki-laki Kembar 2 Kata

1. Husein Ibrahim dan Hasan Abbas

Husein dan Hasan memiliki arti anak laki-laki yang tampak.

Ibrahim memiliki makna bapak dari bangsa dan Abbas bermakna singa.

2. Ziyan Zaidan dan Ayyan Zaidan

Ziyan memiliki makna sebuah ornamen indah sementara Ayyah adalah hadiah dari Tuhan.

Zaidan adalah nama anak laki-laki yang memiliki makna sebuah kelebihan.

nama bayi kembar laki-laki

3. Ahsan Gardana - Ehsan Yudhistira

Ahsan memiliki arti yang paling tampan sedangkan Ehsan memiliki arti kebaikan.

Gardana memiliki makna seorang pelindung.

Sedangkan Yudhistira memiliki makna teguh.

Baca Juga: Arti Nama Sabira untuk Nama Bayi Perempuan Bermakna Sabar Terdapat dalam Urat Al-quran