Rayakan Hari Ayah Nasional, Acara 'Ayah S.I.A.P 3.0' Kembali Hadir Membahas Pentingnya Peran Seorang Ayah dalam Imunisasi Anak

By Aullia Rachma Puteri, Senin, 7 November 2022 | 15:14 WIB
Merayakan Hari Ayah Nasional, Nakita gelar acara Ayah S.I.A.P 3.0 membahas soal pentingnya peran Dads saat anak imunisasi (Nakita)

Ini karena ayah akan memberikan dukungan dan bantuan besar untuk para Moms dalam pengasuhan anak.

Ada berbagai topik menarik yang akan dibahas dalam "Ayah S.I.A.P 3.0", dengan menghadirkan sejumlah narasumber profesional yang ahli di bidangnya.

Salah satunya membahas soal pentingnya pendampingan ayah dalam imunisasi anak.

Mengutip dari Kementrian Kesehatan, imunisasi adalah suatu proses untuk meningkatkan sistem kekebalan tubuh dengan cara memasukkan vaksin, yakni virus atau bakteri yang sudah dilemahkan, dibunuh, atau bagian-bagian dari bakteri (virus) tersebut telah dimodifikasi.

Vaksin dimasukkan ke dalam tubuh melalui suntikan atau diminum (oral).

Setelah vaksin masuk ke dalam tubuh, sistem pertahanan tubuh akan bereaksi membentuk antibodi.

Reaksi ini sama seperti jika tubuh kemasukan virus atau bakteri yang sesungguhnya.

Antibodi selanjutnya akan membentuk imunitas terhadap jenis virus atau bakteri tersebut.

Tujuan imunisasi adalah agar memdapatkan imunitas atau kekebalan anak secara individu dan eradikasi atau pembasmian sesuatu penyakit dari penduduk sesuatu daerah atau negeri.

Sedikitnya 70 persen dari penduduk suatu daerah atau negeri harus mendapatkan imunisasi.

Yang tidak kalah pentingnya adalah imunisasi ulang (booster) yang perlu dilaksanakan dalam waktu-waktu tertentu untuk meningkatkan kembali imunitas/kekebalan penduduk.

Baca Juga: Sambut Hari Ayah Nasional, Nakita Kembali Gelar Ayah S.I.A.P 3.0, Simak Rangkaian Acaranya di Sini!