Tanpa Dipungut Biaya, Berikut Jenis Vaksin Anak di Puskesmas dan Posyandu yang Bisa Didapatkan Secara Gratis, Bisa Berikan Perlindungan dari Penyakit Menular

By Ruby Rachmadina, Rabu, 9 November 2022 | 09:00 WIB
Vaksin anak yang tersedia di puskesmas dan posyandu ini bisa didapatkan secara gratis untuk memberikan perlindungan optimal dari penyakit medular. (Nakita.id/Naura)

Imunisasi Polio Tetes dan Polio Suntik

Vaksin anak di puskesmas dan posyandu bisa didapatkan tanpa pungutan biaya selanjutnya adalah imunisasi polio tetes dan polio suntik.

Untuk imunisasi polio tetes diberikan saat bayi baru lahir dan saat berusia 2, 3, serta 4 bulan.

Sedangkan polio suntik diberikan hanya satu kali pada bayi berusia 4 bulan.

Moms perlu menyadari jika polio termasuk penyakit menular yang disebabkan oleh virus.

Virus ini bisa menyerang sistem saraf di otak dan saraf di tulang belakang Si Kecil.

Pada beberapa kasus, polio menyebabkan anak mengalami sesak napas, kelumpuhan, bahkan berujung kematian.

Imunisasi Campak Rubella (MR)

Vaksin satu ini memiliki tujuan agar anak terhindar dari penyakit campak dan rubella yang mudah menular.

Imunisasi campak rubella diberikan sebanyak 3 kali.

Yaitu pada anak yang berusia 9 bulan, 18 bulan, dan 5 tahun.

Pastikan Moms memberikan vaksin sesuai dengan jadwalnya.

Apabila jadwal vaksin terlewat segera konsultasikan dengan dokter.

Baca Juga: Jenis Vaksin untuk Anak di Bawah 5 Tahun, Balita Wajib Lengkapi Imunisasi Dasar Ini