Cara Membersihkan Tali Pusat Bayi dengan Benar, Ini Langkah-langkah yang Harus Moms Lakukan

By Geralda Talitha, Kamis, 10 November 2022 | 17:15 WIB
Cara membersihkan tali pusat bayi yang tepat harus dilakukan seperti ini (freepik)

Nakita.id - Jangan sampai salah! Begini cara membersihkan tali pusat bayi yang benar. 

Saat lahir, Moms bisa melihat tali pusat bayi yang menempel di sekitar pusar.

Tali pusat bayi yang baru lahir biasanya memiliki panjang dua hingga tiga sentimeter. 

Keberadaan tali pusat ini adalah hal terpenting yang dimiliki janin di dalam kandungan. Mengapa?

Karena tali pusat memiliki peranan sebagai perantara untuk menyalurkan oksigen dan makanan pada bayi di dalam kandungan.

Saat lahir tentunya keberadaan tali pusat ini sudah tak diperlukan lagi.

Karena bayi akan menerima asupan makanan melalui mulu dan oksigen dari hidungnya, Moms. 

Oleh sebab itu, pemotongan tali pusat ini biasanya akan langsung dilakukan begitu bayi dilahirkan. 

Setelah pemotongan, tali pusat pada bayi biasanya akan menutup dengan sendirinya. 

Tujuan penutupan ini agar menghindari bayi dari kekurangan darah. 

Meskipun telah dipotong, tali pusat biasanya akan disisakan sepanjan 2-3 cm. 

 Baca Juga: Bukan Pakai Obat Merah, Begini Cara Menjaga dan Merawat Tali Pusat Bayi Baru Lahir Sampai Kering, Catat Sekarang!

Sisa tali pusat ini akan lepas sendiri setelah satu sampai tiga minggu bayi lahir. 

Setelah tali pusat lepas, Moms bisa langsung membersihkan tali pusat Si Kecil.

Agar tetap terjaga kebersihannya, Moms wajib perhatikan cara membersihkan tali pusat bayi yang tepat berikut ini yang dilansir melalui Parents

Cara Membersihkan Tali Pusat bayi 

1. Cucilah tangan agar tetap bersih sebelum menyentuh dan membersihkan tali pusar bayi

2. Gunakan kapas dan air hangat untuk membersihkan tali pusat bayi

3. Gunakan cotton bud, kapas, atau kassa tipis untuk membersihkan bagian sela-sela pusar

4. Setelah dibersiihkan, gunakanlah handuk untuk mengeringkan pusat bayi

5. Jangan bersihkan tali pusat bayi dengan mengoleskan minyak, bedak atau lotion juga tidak direkomendasikan oleh dokter

6. Hindari penggunaan sabun dan menggosok pusat terlalu keras agar tak menimbulkan iritasi

7. Bersihkan tali pusat bayi hanya saat memandikan dan mengganti popok Si Kecil

Usai melakukan tujuh langkah diatas, Moms juga harus pastikan membersihkan sisa tali pusat bayi setidaknya satu kali dalam sehari. 

Baca Juga: Menghilangkan Kotoran di Pusar Bayi, Berikut Hal yang Bisa Moms Lakukan untuk Menjaga Kebersihan Pusar Si Kecil Agar Tak Bau dan Infeksi

Bersihkanlah kotoroan yang tersisa pada sisa tali pusat dan jangan lupa untuk membilasnya agar cepat kering. 

Tali pusat bayi juga dapat menimbulkan infeksi, Moms.

Bila infeksi terjadi, biasanya dapat dilihat dari kondisi-kondisi berikut ini.

- Menjadi merah

- Berdarah

- Mengeluarkan bau tidak sedap

- Mengeluarkan nanah

- Menjadi sensitif sehingga dapat membuat bayi menangis jika tali pusatnya disentuh

Ada satu hal yang tak boleh Moms lakukan bila tali pusat bayi belum juga putus. 

Yaitu jangan pernah mencoba menariknya sendiri, walaupun terlihatnya tali pusat tersebut sudah terlihat siap untuk dilepas. 

Semoga bermanfaat ya Moms informasi yang sudah diberikan!

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Omfalitis, Infeksi Tali Pusat Bayi yang Baru Lahir, Beserta Cara Mengatasinya